Mozaik Ramadhan

Nama Ade Armando Diseret ke Polda DIY, Dugaan Ujaran Kebencian

kaesang ade armando
Foto (Twitter/@adearmando61)

Bagikan

YOGYAKARTA,TM.ID: Kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI) sekaligus pegiat media sosial, Ade Armando dilaporkan ke Polda DIY atas dugaan ujaran kebencian.

Hal itu sebagaimana dengan Pasal 28 ayat 2 UU ITE buntut dari pernyataannya yang menuding DIY (Daerah Istimewa Yogyakarta)sebagai perwujudan politik dinast.

Laporan kedua mantan akademisi Universitas Indonesia tersebut dilayangkan oleh perwakilan lurah di DIY bersama Paguyuban Masyarakat Ngayogyakarta Untuk Sinanbungan Keistimewaan (Paman Usman), Kamis (7/12/2023).

BACA JUGA: Kaesang Persilahkan Ade Armando Angkat Kaki dari PSI

Pelapor Lurah Karangwuni, Kulon Progo bernama Anwar Musadad mengatakan, laporan itu dibuat lantaran tersinggung atas ucapannya terkait opini politik dinasti. Ia tak terima akan hal itu.

“Saya sebagai lurah sebagai pemangku keistimewaan tentu merasa sakit hati terhadap pernyataan yang diberikan oleh A (Ade Armando). Maka dari itu kita membuat pelaporan salah satunya adalah yang berkesinambungan biar semua paham bahwa kita juga negara hukum boleh berpendapat tapi juga paham risikonya dan mungkin untuk pembelajaran yang lain agar berhati-hati agar kelanjutan tidak ada si A yang lain lagi,” kata Anwar melansir PMJ News, Minggu (10/12/2023).

Kuasa hukum Mustafa menilai, Ade telah melanggar ITE UU Nomor 19 tahun 2016 tentang Perubahan atas UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang ITE, sebagaimana dimaksud dalam Pasal 28 (1) dan/atau Pasal 28 ayat (2) Jo Pasal 45 UU ITE Jo Pasal 160, 309, 390, dan 243 KUHP.

“Poin khusus adalah tiga poin, ada sembilan pasal tapi poinnya ada tiga, pertama adalah penghasutan terhadap penguasa, kedua berita bohong atau hoaks, ketiga ujaran kebencian,” pungkasnya.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jadwal Imsak Tasikmalaya hari ini Jumat 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Wilayah Tasikmalaya Hari Ini, Jumat 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Lombok
Jadwal Imsak Lombok Hari Ini, 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Ciamis Jumat
Jadwal Imsak Wilayah Ciamis Hari Ini, Jumat 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Garut
Jadwal Imsak Garut Hari Ini, Jumat 7 Maret 2025
Jadwal adzan maghrib tasikmalaya, jadwal buka puasa tasikmalaya
Jadwal Imsak Maluku Utara Hari Ini, 7 Maret 2025
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Cerita 1001 Malam: Kisah Abu Nawas Ditipu Tabib Palsu Berakhir Plot Twist

4

Ratusan Pendukung Pembongkaran Bentrok dengan Karyawan Wisata Hibisc Fantasy Puncak

5

Dirut bank bjb Mundur, Begini Tanggapan Dedi Mulyadi
Headline
Wali Kota Bekasi
Dedi Mulyadi Tegur Wali Kota Bekasi yang Ngungsi ke Hotel Saat Banjir
Kisah Abu Nawas
Cerita 1001 Malam: Kisah Abu Nawas Menjawab Pertanyaan Raja, "Allah Lagi Apa?"
Bentrok dengan Karyawan Wisata Hibisc Fantasy Puncak
Ratusan Pendukung Pembongkaran Bentrok dengan Karyawan Wisata Hibisc Fantasy Puncak
Real Sociedad Manchester United
Link Live Streaming Real Sociedad vs Manchester United Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.