Najwa Shihab Wawancara Eksklusif Jokowi Tembus 2 Juta Penonton, Seberapa Besar Kekayaannya?

Najwa Shihab Jokowi
Najwa Shihab Wawancara Eklusif Jokowi (instagram/@najwashihab)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Wawancara eksklusif Najwa Shihab dengan Presiden RI ke-7, Joko Widodo (Jokowi), yang tayang pada Selasa (11/2/2025), menjadi viral dan mencuri perhatian publik. Dalam waktu kurang dari 24 jam, video tersebut telah ditonton hampir 2 juta kali.

Keberanian Najwa Shihab dalam membahas isu sensitif, termasuk pertanyaan seputar “Adili Jokowi,” kembali menjadi sorotan dan memicu pertanyaan tentang penghasilannya.

Frasa “Adili Jokowi,” yang merefleksikan keresahan publik terhadap berbagai permasalahan pemerintahan Jokowi, menjadi salah satu daya tarik utama wawancara tersebut.

Keberanian Najwa dalam menyoroti isu-isu kontroversial dan menghadirkan tokoh-tokoh penting untuk dimintai pertanggungjawabannya, telah menjadi ciri khasnya.

BACA JUGA : Ternyata, Najwa Shihab Diserang TikToker Ali Hamza Bukan Pertama Kali

Pendapatan Najwa Shihab

Analisis SocialBlade menunjukkan bahwa kanal YouTube utama Najwa Shihab, dengan 10,2 juta subscribers. Berpotensi menghasilkan pendapatan iklan (adsense) sebesar USD 1.700 hingga USD 26.700 per bulan.

Jika dikonversi ke Rupiah dengan kurs saat ini, angka tersebut berkisar antara Rp 26,8 juta hingga Rp 421 juta. Namun, ini baru perkiraan pendapatan dari satu kanal YouTube.

Najwa juga mengelola kanal YouTube lain seperti Narasi Newsroom, dan memiliki acara televisi sendiri, “Mata Najwa,” di salah satu stasiun televisi ternama di Indonesia.

Penghargaan Presenter Talkshow Current Affairs & News dari Panasonic Gobel Awards 2017 juga menjadi bukti pengakuan atas kemampuan dan dedikasinya sebagai jurnalis.

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pemkot Bandung Dorong Penanggulangan HIV/AIDS Secara Holistik
Pemkot Bandung Dorong Penanggulangan HIV/AIDS Secara Holistik
daftar haji cadangan 2025
Simak, Cara Daftar Haji Cadangan 2025!
hasto wahyu
Hasto Disebut Jadi Sumber Uang oleh Wahyu, Ronny Minta KPK Buka CCTV
LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden
LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden
cek nomor porsi haji 2025
Wajib Tahu, Cara Cek Nomor Porsi Haji 2025!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.