Miss Universe Minta Maaf Kepada Finalis Korban Pelecehan Body Checking

pelecehan miss universe (4) (1)
foto tangkap layar (Instagram/@poppycapella_)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Miss Universe Organization mengeluarkan pernyataan terkait kasus dugaan pelecehan seksual berkedok body checking yang menimpa finalis Miss Universe Indonesia 2023.

Pihak mereka mengapresiasi kepada para korban yang sudah berani membuka suara dan mengungkapkan kasus pelecehan seksual itu.

“Kami menghargai keberanian Anda untuk berbicara,” kata Miss Universe Organization dalam pernyataannya, Minggu (13/8/2023).

Mereka juga akan meminta maaf terhadap 30 finalis Miss Universe Indonesia atas pengalaman yang buruk selama ajang kecantikan itu digulirkan.

BACA JUGA: Miss Universe Indonesia Keluarkan Surat Terbuka hingga Ancam Pidana

“Kepada para wanita yang maju dari kontes Indonesia, kami mohon maaf karena ini adalah pengalaman Anda dengan organisasi kami,” tuturnya.

Miss Universe Organization setelah ini akan melakukan evaluasi, guna tidak terjadi lagi kejadian yang sama.

“Dan kami berjanji untuk melakukan yang lebih baik di masa depan,” ujarnya.

“Kami juga sedang mengevaluasi perjanjian waralaba kami saat ini serta kebijakan dan prosedur kami untuk mencegah jenis perilaku ini terjadi dan untuk memastikan bahwa acara mendatang di seluruh dunia tetap berada dalam standar merek yang telah kami tetapkan untuk semua waralaba internasional kami,” ujarnya.

 

 

(Saepul/Usamah)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 26 April 2025
Lewis Hamilton Kembali Jalani Sesi Latihan
Pindah ke Ferrari, Lewis Hamilton Ungkap Proses Adaptasi yang Tidak Mudah
Badosa-QF
Alami Cedera, Paula Badosa Terpaksa Mundur dari Madrid Open 2025
Perempat Final Denmark Open 2024
Piala Sudirman 2025: Saatnya Generasi Muda Unjuk Gigi, Indonesia Siap Ukir Sejarah di Xiamen
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.