Menteri dan Wakil Menteri Kabinet Prabowo-Gibran Bakal Ikuti Pelatihan Akmil

Penulis: usamah

Menteri dan Wakil Pelatihan Akmil
Menteri dan wakil menteri kabinet Prabowo Subianto bakal melanjutkan pelatihan di Akademi Militer alias Akmil Magelang, Jawa Tengah (Instagram @prabowo)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Menteri dan wakil menteri kabinet Prabowo Subianto bakal melanjutkan pelatihan di Akademi Militer alias Akmil Magelang, Jawa Tengah, hal tersebut disampaikan Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi.

“(Pembekalan di Akmil) Jumat minggu depan,” kata Budi Arie mengutip katadata, Kamis 17/10/2024).

Pelatihan ini bakal dilakukan usai Prabowo-Gibran dilantik Minggu (20/10). Prabowo sudah memanggil beberapa kandidat menteri-wakil menteri dua hari yang lalu dan memberi pembekalan di kediamannya yang berada di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Rabu (16/10).

Presiden erpilih Prabowo memberi arahan berbagai topik: geopolitik, geoekonomi, kecukupan gizi masyarakat, hingga program makan bergizi gratis yang menjadi janji kampanye pemimpin terpilih.

“Yang penting timnya solid dan bekerja keras untuk rakyat,” ujar Ketua Umum Projo itu.

Sementara itu, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita yang mengikuti pembekalan itu mengatakan pengarahan untuk para calon menteri telah rampung dilaksanakan.

“Untuk camen kelihatannya sudah selesai malam ini,” kata Agus usai pembekalan.

Rencananya, Prabowo akan melakukan pembekalan terhadap para calon pengisi kabinetnya hingga Kamis (17/10).

BACA JUGA: UU Nomor 39 Diteken Jokowi, Menteri Prabowo Boleh Lebih Dari 34 Orang

Besok, para calon wakil menteri yang akan menerima pembekalan di lokasi yang sama. Agus mengungkapkan, dalam pembekalan itu Prabowo menyampaikan prioritas pemerintahan yang akan dipimpinnya lima tahun ke depan.

“Diberikan pemahaman-pemahaman dan memperluas wawasan bagi para menteri,” kata dia.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Barcelona
Barcelona Kunci Gelar La Liga 2024/2025 Usai Tekuk Espanyol 2-0
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Pengancaman dan kekerasan
Pelaku Pengancaman Terkait Pengelolaan Lahan Parkir di Bekasi Dibekuk Polisi
Ganja
Peredaran Ganja 6 Kg di Jaktim Berhasil Digagalkan
Ojol Bandung
Viral! Ojol Bandung Tambal Jalan Pakai Uang Sendiri "Nggak Nunggu Janji"
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”
Headline
luca-marini-repsol-honda-team
Luca Marini Akui Kesalahan Strategi di MotoGP Prancis
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.