Megawati Angkat Adian Napitupulu Jadi Wasekjen PDIP

PDIP Harus Kuatkan Pertahanan Politik
Rakernas Ke-V 2024. (instagram/preseidenmegawati)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri resmi menunjuk Adian Napitupulu Wasekjen bidang Komunikasi dalam pengambilan sumpah janji jabatan pengurus DPP PDIP masa bakti 2019-2024 yang diperpanjang hingga 2025.

Nantinya, anggota Komisi VII DPR RI itu dipercaya membantu kerja-kerja Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto.

Selain Adian, sejumlah nama seperti Ganjar Pranowo hingga Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok kini didapuk menjadi Ketua DPP PDIP.

Pengamat politik, Karyono Wibowo menilai masuknya sejumlah nama-nama baru tersebut menambah warna politik dalam partai banteng.

“Tentunya masuknya nama-nama seperti Ganjar, Ahok dan Adian diharapkan mampu meningkatkan kinerja PDIP dalam mewujudkan program-program partai ke depan,” terang Karyono kepada wartawan, Jumat (5/7/2024).

Direktur Eksekutif Indonesia Public Institute (IPI) ini yakin bahwa penunjukan tersebut sudah melalui pelbagai pertimbangan yang matang dari Megawati Soekarnoputri.

BACA JUGA: PKB Usung Nagita Slavina Jadi Pasangan Bobby Nasution di Pilkada Sumut

“Dalam memilih pimpinan partai tentu Megawati mempertimbangkan aspek kualitas, kapabilitas, loyalitas dan integritas. Aspek kompetensi juga menjadi pertimbangan penting. Contohnya Adian yang memiliki kemampuan mengorganisir aktivis pergerakan mahasiswa dan kelompok civil society lainnya untuk melakukan pendampingan hal hal yang berkaitan langsung dengan kepentingan rakyat. Selamat bekerja!” Demikian Karyono.

Sebagai informasi, perpanjangan kepengurusan PDIP hingga 2025 dilakukan di sekolah partai DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Jumat (5/7).

Megawati Soekarnoputri hadir langsung dalam acara pengambilan pengucapan sumpah janji jabatan pengurus DPP PDIP masa bakti 2019-2024 diperpanjang hingga 2025. Megawati memimpin pengambilan sumpah janji jabatan para kader PDIP tersebut.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jamie-vardy-leicester-city-celebrates-966857523-4258622712
Usia Hanya Angka, Jamie Vardy Samai Rekor Cristiano Ronaldo
Lionel Messi
Lionel Messi Dikecam Usai Aksi Kontroversial Terhadap Penggemar Meksiko
Selancar di Pantai Indonesia
6 Pantai di Indonesia dengan Ombak Terbaik untuk Selancar
Kelenteng Welahan Jepara
5 Fakta Menarik Kelenteng Welahan di Jepara
Jenis papan selancar
Pemula Wajib Tahu! Ini 5 Jenis Papan Selancar Buat Hobi Surfing

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

5

Agung Yansusan Tegaskan Stop Normalisasi Pakaian Seksi di Tempat Umum
Headline
Foto-Resmi-Riders-Pertamina-Enduro-VR46-Racing-Team
VR46 Ducati Pasang Target Tinggi di MotoGP 2025
ONIC Philippines
ONIC Philippines Raih Juara MLBB World Championship Challenge 2025
Radja Nainggolan Kokain
Pemain Keturunan Indonesia Radja Nainggolan Terjerat Kasus Kokain, Diringkus Polisi Belgia!
034383500_1436196449-Emilia_Contessa
Legenda Musik Indonesia Emilia Contessa Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.