BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Setan Merah (Julukan MU) siap menurunkan harga sang pemain jika ada klub yang meminati Marcus Rashford. Diketahui, Manchester United dilaporkan berencana melepas Marcus Rashford pada bursa transfer musim panas ini. .
Menurut laporan media Inggris Daily Mail, Kamis (4/7/2024), MU awalnya mematok harga Rashford senilai 80 juta paun atau sekitar Rp1,6 triliun. Kini, Setan Merah ingin menjual sang pemain dengan harga 60 juta paun atau sekitar Rp1,2 triliun.
Rencana transfer ini kabarnya menjadi imbas dari keputusan Manchester United mempertahankan Erik ten Hag. Manajer Belanda itu kabarnya ingin menjual Marcus Rashford demi bisa mendapat penyerang baru yang lebih berkualitas.
Laporan yang sama menyebut, Paris Saint-Germain sangat berminat padanya musim panas ini. Rashford akan diplot menggantikan Kylian Mbappe yang hijrah ke Real Madrid secara gratis.
Musim lalu, Rashford gagal memperlihatkan performa terbaiknya bersama Manchester United. Pemain yang berposisi penyerang itu hanya mencetak 9 gol dari 23 pertandingan yang dimainkan.
BACA JUGA: Lampu Hijau Bayern Munich, Matthijs De Ligt Sepakat Gabung Manchester United
Penampilan buruknya ini juga mengakibatkan sang pemain tak dipanggil ke dalam Skuad Timnas Inggris yang berlaga di Piala Eropa 2024. Pihak Setan Merah ingin menjual sang pemain, karena masih memiliki nilai yang cukup bagus di pasaran.
Rashford merupkan jebolan akademi Manchester United dan telah membukukan lebih dari 400 penampilan untuk tim senior mereka. Rashford sendiri sudah punya catatan 131 gol dari 402 penampilan sejak 2015.
(Usk)