Mahasiswa Unpad Jadi Tersangka Kecelakaan Beruntun di Jatinangor

kecelakaan jatinangor
(x)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Polres Sumedang telah menetapkan Putra Akbar A, sopir mobil Hyundai Avega merah dengan nomor polisi D 1667 YVI, sebagai tersangka dalam kecelakaan yang melibatkan lima kendaraan dan menewaskan seorang juru parkir bernama Ade Supriatna (67).

Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Ir. Soekarno, Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat, Senin (27/1/2025).

Putra, yang diketahui merupakan mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya Universitas Padjadjaran (Unpad), dijerat dengan Pasal 310 ayat (4) juncto Pasal 310 ayat (2) Undang-Undang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Polres Sumedang AKP Awang Munggardijaya mengatakan, penyebab kecelakaan beruntun tersebut karena kelalaian sopir.

Awang menuturkan, Putra Akbar A sebelumnya telah menjalani tes urine terkait dugaan penyalahgunaan narkoba dan alkohol. Adapun hasil tes urine memastikan Putra negatif narkoba dan alkohol.

Saat ini, kondisi tersangka masih syok dan tengah dalam pemeriksaan lebih lanjut unit penegakan hukum Satuan Lalu Lintas Polres Sumedang.

Sebelumnya diberitakan, Hyundai merah yang dikemudikan Putra melaju tak terkendali dari arah Sumedang menuju Bandung, Senin (27/1/2025).

BACA JUGA: Lima Kendaraan Terlibat Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 97

Tiba di Jalan Ir Soekarno, Jatinangor, Sumedang, mobil menabrak sejumlah mobil,motor, satpam bank BRI, serta juru parkir Ade Supriatna, yang sedang duduk di sekitar bank BRI.

Korban terseret hingga terjepit dan meninggal di lokasi kejadian. Sejumlah pengendara dan satpam yang ditabrak juga mengalami luka serius dan kini masih menjalani perawatan di rumah sakit.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 28 April 2025
Pencarian anak hilang
Gegara CCTV Rusak, Pencarian Anak Hilang di Pesanggrahan Jaksel Terhambat
Demi Berobat, Pria di Papua Barat Beli 13 Kursi Pesawat Sekaligus
Demi Berobat, Pria di Papua Barat Beli 13 Kursi Pesawat Sekaligus
Penyelundupan Beras
Penyelundupan Ratusan Karung Beras dan Gula Pasir dari Malaysia Berhasil Digagalkan
Museum Bandar Cimanuk
Museum Bandar Cimanuk: Menyusuri Jejak Sejarah Indramayu
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-25
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.