Mahasiswa UKI Ditemukan Tewas, Diduga Korban Pengeroyokan

Mahasiswa UKI
(dok. Tribatanews)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Mahasiswa Universitas Kristen Indonesia (UKI) berinisial KW (22) ditemukan tewas, di area kampus pada Selasa (4/3/2025) sekitar pukul 19.40 WIB.

Tewasnya KW diduga karena dikeroyok dan ditemukan di area Kampus UKI, Cawang, Jakarta Timur.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes. Pol. Ade Ary Syam Indardi mengungkapkan kasus ini sedang dalam proses penyelidikan. Jenazag juga sudah dilakukan visum et revertum di RS Bhayangkara Polri Kramatjati.

“Saat ini proses penyelidikan tengah dilakukan dan jenazah korban sudah dilakukan visum et revertum di RS Bhayangkara Polri Kramatjati,” ungkap Kombes. Pol. Ade Ary Syam Indardi dalam keterangan resmi, melansir dari Tribatanews, Jumat (7/3/2025).

Berdasarkan informasi, Konbes. Pol. Ade Ary mengungkapkan peristiwa ini berawal saat korban tengah berkumpul bersama teman-teman satu fakultasnya di taman Perpustakaan UKI. Saat itu korban dan sejumlah temannya meminum-minuman keras arak Bali.

“Informasi awal peristiwa bermula karena adanya cekcok. Ini masih dalam proses lidik ya,” jelas Kombes. Pol. Ade Ary.

Melalui akun Instagram resminya, @uki_1953, Universitas Kristen Indonesia menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya mahasiswa tersebut. “Kami turut berduka atas kehilangan ini,” tulis pihak UKI dalam unggahan mereka.

 

BACA JUGA:

Mahasiswa ITB Meninggal dalam Kecelakaan Uji Coba Drone, Investigasi Dilakukan

Mahasiswa ITB Tewas Mengenaskan di Parkiran Apartemen Jatinangor!

 

Melalui pernyataan resminya, UKI juga mengajak semua pihak untuk tidak menyebarkan informasi yang belum terverifikasi terkait kematian korban.

“Kami mengajak semua pihak untuk menghormati proses hukum yang sedang berlangsung dan tidak menyebarkan informasi yang belum terkonfirmasi oleh pihak berwajib.”

Pihak kampus menegaskan akan bekerja sama dengan pihak berwenang untuk mencari kejelasan terkait insiden kasus tersebut.

“Segala informasi resmi akan kami sampaikan melalui kanal komunikasi UKI,” tutup pernyataan tersebut terkait mahasiswa UKI tewas.

 

 

(Virdiya/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Declan Rice
Emmanuel Petit: Declan Rice Layak Disebut Gelandang Terbaik Dunia Saat Ini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.