Liverpool Raih Kemenangan 2-0 Atas Everton di Anfield

liverpool
Liverpool sukses meraih kemenangan 2-0 atas Everton, pada pertandingan Liga Inggris yang dimainkan di Stadion Anfield, Liverpool, Selasa (14/2/2023) dini hari WIB.(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.D : Liverpool sukses meraih kemenangan 2-0 atas Everton, pada pertandingan Liga Inggris yang dimainkan di Stadion Anfield, Liverpool, Selasa (14/2/2023) dini hari WIB.

Liverpool yang sebelumnya gagal menang dalam empat laga terakhirnya kini berhak naik satu strip ke posisi kesembilan dengan koleksi 32 poin. Sedangkan Everton tertahan di posisi ke-18 dengan 18 poin, seperti dilansir dari laman resmi Liga Inggris.

Everton sempat mengancam pada fase awal pertandingan, saat Joel Matip gagal menyapu bola dengan sempurna. Bola kemudian jatuh ke penguasaan Ellis Simms, namun sepakannya dapat diblok Joe Gomez.

Peluang berikutnya menjadi milik Liverpool. Mereka mendapatkan bola di area pertahanan Everton, Darwin Nunez lantas mengirim bola ke kotak penalti tertuju pada Gakpo, namun sundulan pemain Belanda itu melebar.

Gawang Liverpool sempat terancam saat sundulan James Tarkowski membentur tiang gawang. Namun justru Liverpool mampu memecahkan kebuntuan pada menit ke-37. Dari satu skema serangan balik, Nunez mengirimkan umpan silang ke kotak penalti yang gagal ditangkap kiper Jordam Pickford, untuk kemudian dengan mudah disambar Mohamed Salah masuk ke gawang Everton.

Menjelang turun minum Liverpool kembali mendapat peluang bagus. Kali ini umpan kiriman Andrew Robertson tertuju kepada Nunez, yang sepakannya masih dapat diblok pemain bertahan Everton.

Babak kedua baru berlangsung dua menit, tepatnya pada menit ke-47, Liverpool menggandakan keunggulan. Trent Alexander-Arnold bekerja sama dengan Salah, dan bek kanan itu mengirimkan umpan untuk disambar Cody Gakpo ke tiang dekat. Itu merupakan gol perdana Gakpo untuk The Reds.

BACA JUGA: Laga Liverpool Kontra Chelsea Berakhir Imbang Tanpa Gol

Peluang bagus kembali dimiliki tuan rumah. Salah memberi umpan kepada Nunez, namun tembakan awal pemain Uruguay itu dapat diblok Pickford, sebelum tembakannya menyambar bola pantul melebar. Salah kemudian menjadi sosok yang mendapat peluang, tetapi sepakannya mengarah lurus ke Pickford.

Everton sempat memiliki peluang untuk memperkecil ketertinggalan saat umpan silang Alex Iwobi gagal ditangkap kiper Alisson, sayang sundulan Tom Davies tidak tepat sasaran. Menjelang laga usai, dua peluang dimiliki oleh Liverpool. Pertama dari tembakan Salah yang dapat diblok James Tarkowski, berikutnya saat Pickford kembali dapat menyelamatkan gawang timnya dari ancaman Salah.

Susunan pemain:

Liverpool: Alisson, Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Joe Gomez, Andy Robertson, Jordan Henderson (James Milner 80′), Fabinho, Stefan Bajcetic (Naby Keita 90′), Mohamed Salah (Harvey Elliot 90′), Darwin Nunez (Diogo Jota 70′), Cody Gakpo (Roberto Firmino 80′).

Everton: Jordan Pickford, Seamus Coleman, Conor Coady, James Tarkowski, Vitaluy Mykolenko, Abdoulaye Doucoure, Idrissa Gueye, Amadou Mvom Onana (Tom Davies 78′), Dwight McNeill (Neal Maupay 78′), Ellis Reco Simms (Demarai Gray 61′), Alex Iwobi.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
paus fransiskus meninggal
Apa Itu Tanatopraksi? Ada Dalam Proses Pemakaman Paus
mobil listrik pevs 2025
Daftar Mobil Listrik Siap Meluncur di PEVS 2025, Ada Merek Lokal!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Real Madrid
Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.