BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Lando Norris mencatat hasil apik dalam sesi latihan bebas ketiga (FP3) Formula 1 Grand Prix Arab Saudi 2025 yang digelar di Sirkuit Jalan Raya Jeddah.
Pebalap McLaren tersebut mencetak waktu tercepat dan mengungguli rekan setimnya, Oscar Piastri, yang juga tampil impresif dengan selisih waktu yang sangat tipis.
Kondisi lintasan yang panas dengan suhu permukaan lebih dari 50°C menjadi tantangan tersendiri bagi para pebalap.
Rookie Haas, Oliver Bearman, sempat memimpin pada awal sesi sebelum McLaren menunjukkan dominasinya. Oscar Piastri sempat unggul dengan selisih 0,085 detik dari Norris pada percobaan pertama dengan ban lunak.
Juara dunia bertahan, Max Verstappen, sempat memimpin sesi dengan waktu 1 menit 29,077 detik, namun segera dibalas oleh Piastri yang mencetak waktu 1 menit 28,605 detik. Norris pun kembali naik ke posisi kedua, menegaskan kekuatan McLaren di akhir pekan ini.
Sesi FP3 akhirnya ditutup dengan Norris mencatat waktu tercepat, yakni 1 menit 27,489 detik, mengungguli Piastri yang hanya terpaut 0,024 detik.
George Russell dari Mercedes tampil solid di posisi ketiga, sementara Verstappen dan Charles Leclerc masing-masing harus puas di posisi keempat dan kelima.
BACA JUGA:
Pierre Gasly Bikin Kejutan di FP1 GP Arab Saudi, Alpine Tunjukkan Taring
Hasil Lengkap FP3 F1 GP Arab Saudi 2025:
- Lando Norris (GBR/McLaren) – 1:27.489
- Oscar Piastri (AUS/McLaren) – 1:27.513
- George Russell (GBR/Mercedes) – 1:28.116
- Max Verstappen (NED/Red Bull) – 1:28.334
- Charles Leclerc (MON/Ferrari) – 1:28.372
- Alex Albon (THA/Williams) – 1:28.389
- Carlos Sainz (ESP/Williams) – 1:28.570
- Pierre Gasly (FRA/Alpine) – 1:28.625
- Yuki Tsunoda (JPN/Red Bull) – 1:28.670
- Kimi Antonelli (ITA/Mercedes) – 1:28.679
(Budis)