KPU Umumkan DCS Bacaleg DPRD Kota Bandung Pemilu 2024, Ini Linknya

Bacaleg DPRD Kota Bandung
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung telah mengumumkan Daftar Calon Sementara (DCS) Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Kota Bandung pada Pemilu 2024. (Foto: Facebook KPU Kota Bandung)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung telah mengumumkan Daftar Calon Sementara (DCS) Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Kota Bandung pada Pemilu 2024.

Dilansir dari website resmi KPU Kota Bandung, Sabtu (19/8/2023), Informasi tersebut tertuang dalam pengumuman Nomor 227/PL.01.04-Pu/3273/2023 tentang Daftar Calon Sementara (DCS) Anggota DPRD Kota Bandung dalam Pemilihan Umum Tahun 2024.

Selanjutnya, bahwa untuk melaksanakan ketentuan Pasal 70 Peraturan KPU Nomor 10 Tahun 2023 tentang pencalonan anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten/Kota, KPU Kota Bandung mengumumkan Daftar Calon Sementara (DCS) Anggota DPRD Kota Bandung dan presentase keterwakilan perempuan dalam Daftar Calon Sementara (DCS).

Berkenaan dengan hal tersebut, sesuai ketentuan pasal 71 peraturan KPU Nomor 10 Tahun 2023 tentang pencalonan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten/Kota, bahwa masyarakat dapat menyampaikan masukan dan tanggapan terhadap calon sementara Anggota DPR, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota yang tercantum dalam Daftar Calon Sementara (DCS) dari tanggal 19-28 Agustus 2023.

BACA JUGA: KPU Kota Bandung Segera Umumkan Bacaleg 2024, Ada 2 Orang Mantan Napi

Untuk mendapatkan masukan dan tanggapan, masyarakat harus memperhatikan hal-hal sebagai berikut:

1. Masukan dan tanggapan masyarakat disampaikan secara tertulis tekait dengan pemenuhan persyaratan administrasi bakal calon anggota DPRD Kota Bandung

2. Masukan dan tanggapan masyarakat disertai dengan bukti identitas diri dan bukti yang relevan kepada KPU Kota Bandung melalui:

a. Website info pemilu KPU: https://infopemilu.kpu.go.id

b. Kantor KPU Kota Bandung dengan alamat Jl. Soekarno Hatta No.260 Kelurahan Sekejati Kecamatan Buah Batu Kota Bandung

c. Email: kpubandungkota.teknis@gmail.com

3. informasi lebih lanjut dapat menghubungi helpdesk pencalonan KPU Kota Bandung

 

(Rizky Iman/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
uji tabrak chery
Uji Tabrak Frontal Chery: Pilar Tetap Utuh Meski Terguling-guling!
santri gontor tertimpa longsor-1
Kemensos Gercep Bakal Santuni Korban Longsor di Ponpes Gontor
Kopi Kuning Garut - Dok Coffeeland Indonesia
Kopi Kuning Garut Kian Bersinar, Varietas Unggulan yang Jadi Primadona Baru
Produksi kentang Garut - Dok karamatwangi id
Garut Fokus Produksi Kentang Lewat Program UPLAND, 480 Hektar Lahan Siap Ditanami
pengantin dikeroyok
Lagi Berbunga-bunga, Pengantin Ini Malah Dikeroyok!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan
Headline
ojol maling
Viral, Ojol Uber Maling Bawa Senpi di Tangerang: Hajaarrr!
Perahu Nelayan Dihantam Gelombang di Cipatujah, Seorang Nelayan Sempat Hanyut Sejauh 1 Km
Perahu Dihantam Gelombang di Cipatujah, Seorang Nelayan Sempat Terbawa Arus Sejauh 1 Km
Sungai Bekasi Tarumanegara
Mengembalikan Peradaban Sungai di Wilayah Bekasi, Layaknya Masa Kerajaan Tarumanegara
Persib Bandung
Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.