KPU Kota Bandung Bilang Pendaftaran KPPS Masih Dibuka Loh!

Cek DPT Pemilu
Ilustrasi Pemilu 2024 . (Foto: Media Sosial)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung menyampaikan kalau pendaftaran kelompok penyelenggaran pemungutan suara (KPPS) Pemilu 2024 masih dibuka.

Menurut Ketua KPU Kota Bandung Suharti menegaskan, seiring banyaknya informasi yang beredar di masyarakat bahwa pendaftaran KPPS Pemilu 2024 dinyatakan telah ditutup.

“Jadi kita tegaskan, penutupan pendaftaran KPPS itu sampai tanggal 20 Desember. Ini juga banyak yang tag ke instagram KPU dan facebook, kalau pendaftaran KPPS telah ditutup,” tegas Suharti, Jumat (15/12/2023).

BACA JUGA: KPU Tegur Tingkah Gibran saat Debat Capres Perdana, Sanksi Menanti?

Tak hanya itu, Suharti menjelaskan total anggota KPPS yang dibutuhkan untuk Pemilu 2024, yakni sebanyak 51.948 orang. Adapun honor bagi Ketua KPPS sebesar Rp 1,2 juta, dan anggota KPPS sebesar Rp 1,1 juta. 

Menurutnya, honor KPPS tersebut lebih besar dua kali lipat jika dibandingkan dengan Pemilu 2019. Di Pemilu sebelumnya, honor yang diberikan sebesar Rp 500 ribu yang saat ini menjadi Rp 1,1 juta.

“Linmas dulu itu Rp 350 ribu, dan sekarang menjadi Rp 750 ribu. Tetapi kita ingatkan bahwa KPPS ini harus warga Kota Bandung. Terkecuali tempat-tempat pemungutan suara khusus,” ujarnya.

Adapun syarat-syarat bagi masyarakat yang ingin mendaftar kata Suharti, minimal telah berusia 17 tahun dan maksimal 55 tahun. Lalu pendaftar tidak pernah menjadi anggota partai politik.

BACA JUGA: KPU KBB Jaring Pendaftaran Anggota KPPS

“Untuk pendidikannya minimal SMA sederajat. Apabila pendaftar pernah menjadi anggota partai politik, minimal dalam lima tahun terakhir sudah berhenti. Untuk satu TPS itu tujuh orang dan dua linmas,” ucapnya.

(Rizky Iman / Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
kakak ariel noah meninggal
Ariel Noah Berduka, Sang Kakak Meninggal
IMG_20250428_175253
Tur Asia, DT09 Suarakan Dukungan untuk Rakyat Palestina
Skuat Persib Sering Diliburkan, Tyronne del Pino Singgung Beberapa Aspek Penting
Tiga Pemain Persib Ini Diisukan Hengkang, Siapa Saja Mereka?
b82cbb92-127c-40cb-971e-2811cf633833
DKPP Kota Bandung Klaim Nol Kasus Rabies, Gulirkan Program Sterilisasi Kucing Liar
hasan nasbi mundur
Komentar Politikus Gerindra soal Hasan Nasbi Mundur
Berita Lainnya

1

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik

2

Hasan Nasbi Mundur dari Kepala PCO

3

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

4

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Ilustrasi-SMA-Unggulan-Garuda-Jpeg
Viral Video Ujian Biologi Gambar Alat Kelamin di SMAN 1 Cililin, Ini Penjelasan Pihak Sekolah
suar mahasiswa awards
Teropong Media Siap Kolaborasi dengan UNIBI Melalu Suar Mahasiswa Awards
hasan nasbi mengundurkan diri
Hasan Nasbi Mundur dari Kepala PCO
KECELAKAAN beruntun tol cisumdawu
Kecelakaan Maut di KM 189 Tol Cisumdawu, 3 Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.