Konser Taylor Swift di London Dijaga Ketat, Keamanan Level Presiden!

konser taylor swift
(Instagram @Taylor Swift)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Penyanyi Internasional, Taylor Swift siap gelar konser dunianya “The Eras Tour” di Stadion Wembley, London pada minggu ini.

Keamanan untuk konsernya ini ditingkatkan menyusul ancaman teror ISIS di Wina sepekan lalu. Taylor Swift kini mendapat keamanan selevel presiden. Hal ini untuk mengantisipasi adanya teror dari kelompok teroris.

Sejak peristiwa di Wina, tak ada yang melihat atau mendengar kabar dari Taylor Swift. Segala informasi mengenai keberadaan peraih Grammy tersebut benar-benar dirahasiakan demi keamanannya.

Selain Taylor Swift, keamanan juga berlaku buat para penarinya. Ibu dari salah satu penari Swift, sempat membocorkan kondisi mereka paska insiden.

“Mereka dalam kondisi lockdown. Tapi mereka baik-baik saja,” kata ibu seorang penari, dikutip Senin (12/8/2024).

“Keamanan Taylor dan orang-orang di sekitarnya selalu menjadi prioritas utama, namun sekarang memang lebih ketat. Taylor dan para penarinya diberitahu untuk ‘bersembunyi demi keselamatan mereka sendiri’ setelah ancaman di Wina.” kata ibu penari lainnya.

Selain polisi, lokasi konser Taylor Swift di London nantinya akan dikerahkan petugas keamanan tambahan yang ahli dalam penanggulangan aksi terorisme.

Polisi menghimbau penggemarnya yang tidak memiliki tiket agar jangan berkumpul di luar stadion.

BACA JUGA: Konser Taylor Swift di Austria Dibatalkan Lantaran Ancaman Teror ISIS

Sebelumnya diberitakan, dua lelaki yang salah satunya berusia 19 tahun ditangkap di Wina, Austria. Di tempat mereka diciduk, polisi menemukan sejumlah bahan peledak yang bakal diledakkan di lokasi konser Swift.

Konser Swift di sana akhirnya dibatalkan menyusul penangkapan dua pelaku yang terafiliasi ISIS tersebut.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
baterai lg indonesia
Investasi Besar Baterai Mobil EV Batal di Indonesia, LG Masih Punya Komitmen
Suar Mahasiswa Awards 2025
Suar Mahasiswa Awards 2025: Berkarya Lewat Foto Jurnalistik, Tips dan Trik Tangkap Momen
Chery lepas
Chery Kenalkan Merek Lepas, Ada Kaitan dengan Indonesia?
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
Program DAKOCAN
Program DAKOCAN Pemkab Cirebon, 420 Ribu KIA Telah Dicetak
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.