JAKARTA.TM.ID: Pengamat Politik yang juga dosen Universitas Pembangunan Nasional Veteran (UPN) Yogyakarta, Ludiro Madu menilai bahwa konflik politik antara Megawati dan kubu Jokowi sangat menguntungkan bagi pasangan capres Anies-Cak Imin di pilpres 2024.
Pasalnya sebagian pemilih akan lebih memilih capres yang tidak memiliki konflik kepentingan.
” Ya konflik Megawati-Jokowi pasti menguntungkan Anies-Cak Imin dalam merebut suara di pilpres 2024, karena pemilih atau masyarakat lebih memilih capres yang tidak memiliki persoalan atau konflik kepentingan,” kata Ludiro kepada Teropongmedia.id, Rabu (15/11/2023).
BACA JUGA: Genderang Perang Megawati dan Jokowi Sudah Tampak, Singgung Manipulasi Hukum
Ludiro mengatakan, konflik tersebut menjadi peluang Anies-Cak Imin untuk merebut hati masyarakat untuk memilih dirinya di pilpres 2024.
“Konflik Megawati-Jokowi bisa membuat peluang Anies mendapatkan hati masyarakat untuk memilih dirinya,” ujarnya.
Sementara itu, kondisi ini juga harus menjadi perhatian Ganjar-Mahfud MD, dan Prabowo -Gibran karena akan berdampak pada suara pilpres 2024, karena pemilih akan terpecah.
” Ya harus menjadi perhatian bagi capres Ganjar-Mahfud MD dan Prabowo-Gibran,” imbuhnya.
(Agus Irawan/Budis)