Ketua DPD RI Sultan B. Najamudin Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir di Bekasi

DPD RI Bantuan untuk Korban Banjir di Bekasi
Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Sultan B. Najamudin, menyerahkan bantuan kepada korban banjir di Bekasi (dok humas DPD RI)

Bagikan

JAKARTA,TEROPONGMEDIA.ID — Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Sultan B. Najamudin, menyerahkan bantuan kepada korban banjir di Bekasi pada Kamis 6 Maret 2025. Bantuan yang diberikan berupa barang-barang kebutuhan mendesak yang disesuaikan dengan informasi langsung dari warga terdampak. Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dan solidaritas DPD RI terhadap masyarakat yang sedang menghadapi kesulitan akibat bencana banjir.

Barang-barang yang diserahkan meliputi:

  1. Serokan lantai berkaret
  2. Alat pel
  3. Cairan pembersih lantai
  4. Sepatu boot
  5. Ember kecil
  6. Disinfektan

 

Bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban warga dan membantu proses pembersihan serta pemulihan pasca-banjir. Sultan B. Najamudin menegaskan bahwa DPD RI siap mendukung upaya penanganan bencana dan pemulihan kondisi masyarakat.

Acara penyerahan bantuan ini turut dihadiri oleh Wakil Ketua DPD RI, Yorrys, dan Anya, anggota DPD RI dari Provinsi Jawa Barat, serta sejumlah pejabat di lingkungan DPD RI. Selain itu, Sekretaris Daerah (Sekda) dan Wakil Walikota Bekasi juga hadir mewakili Pemerintah Kota Bekasi untuk menerima bantuan tersebut.

Dalam sambutannya, Sultan B. Najamudin menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah bekerja sama dalam penyaluran bantuan ini.

BACA JUGA: 

Sultan: DPD RI Siap Berkolaborasi Dengan Kepala Daerah

Ketua DPD: Dana Makan Bergizi Gratis Bisa dengan Uang Koruptor

 

“Kami berharap bantuan ini dapat memberikan sedikit kelegaan bagi warga yang terdampak banjir. Kami juga mengimbau semua pihak untuk terus bersinergi dalam upaya penanganan bencana dan pencegahan dampak yang lebih besar di masa depan,” ujar Sultan Kamis (6/3/2025).

Wakil Walikota Bekasi, yang turut hadir dalam acara tersebut, menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh DPD RI. “Bantuan ini sangat berarti bagi warga kami yang sedang membutuhkan. Kami berkomitmen untuk mendistribusikan bantuan ini secara merata dan tepat sasaran,” ucapnya.

DPD RI berharap agar bantuan ini dapat menjadi langkah awal dalam memulihkan kondisi warga Bekasi dan mendorong upaya pemulihan yang lebih komprehensif di masa mendatang.

 

(Agus Iriawan/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
perusahaan diana potong gaji karyawan karena sholat jumat-2
MPR Desak Usut Tuntas Kasus Potong Gaji Karyawan Karena Salat Jumat
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.