Kepala Desa di Purworejo Ditahan, Korupsi Pupuk Subsidi Rp903 Juta!

Kepala Desa Korupsi
Kepala Desa Korupsi (pexels)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kejaksaan Negeri Purworejo menahan seorang kepala desa yang juga menjabat Direktur CV Maratani Gumilang, berinisial S, terkait dugaan korupsi penyaluran pupuk bersubsidi. Kerugian negara dalam kasus ini mencapai Rp903.712.129.

Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Purworejo, Issandi Hakim, membenarkan penahanan S yang dilakukan sejak Kamis, 9 Januari 2025 di Rutan Kelas IIB Purworejo.

Namun, S ditahan bukan dalam kapasitasnya sebagai kepala desa Sedangsari, Kecamatan Bener, melainkan sebagai Direktur CV Maratani Gumilang, perusahaan yang berperan dalam penyaluran pupuk bersubsidi di Purworejo.

Hal ini dikonfirmasi oleh Kepala Seksi Pidana Khusus Kejaksaan Negeri Purworejo, Bangga Prahara.

Modus Operandi dan Kerugian Negara

Menurut penyidikan Kejaksaan, S diduga menyalurkan pupuk bersubsidi tidak sesuai aturan perundang-undangan yang berlaku sejak tahun 2019 hingga 2021.

Praktik ilegal ini mengakibatkan kerugian negara mencapai Rp903.712.129. Hingga saat ini, belum ditemukan bukti yang cukup untuk menetapkan tersangka lain. Penyidikan difokuskan pada S sebagai direktur CV Maratani Gumilang.

BACA JUGA : Peringatan Hari Desa di Subang Dukung Swasembada Pangan ala Prabowo Subianto!

Proses Hukum Berlanjut

Kasus kepala desa korupsi ini telah memasuki tahap dua, yaitu penyerahan tersangka dan barang bukti dari penyidik Kejari kepada penuntut umum. Kejaksaan Negeri Purworejo berharap agar proses persidangan di pengadilan dapat segera dilaksanakan.

Tersangka dijerat dengan pasal 2 ayat (1) jo pasal 18 Undang-Undang Tindak Pidana Korupsi jo pasal 64 ayat (1) Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP), subsidair pasal 3 jo pasal 18 Undang-Undang Tindak Pidana Korupsi jo pasal 4 ayat (1) KUHP.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
bentrokan ormas grib dan pp
Polisi Tetapkan 5 Tersangka Bentrokan Ormas GRIB dan PP di Bandung
kebakaran glodok plaza JAKARTA
14 Orang Hilang dalam Tragedi Kebakaran Glodok Plaza Jakarta
dedi mulyadi tunjuk ignasius
Dedi Mulyadi Ingin Tunjuk Ignasius Jonan Jadi Penasehat Transportasi Jabar
kebakaran glodok plaza JAKARTA-1
RS Polri Identifikasi 5 Jenazah Korban Kebakaran Glodok Plaza Jakarta
Bareskrim Polri Ciduk Manajer Judi Online
Bareskrim Polri Ciduk Manajer Judi Online di Cengkareng Jakbar
Berita Lainnya

1

Libur Sekolah Ramadhan Sudah Disepakati Pemerintah, Tinggal Tunggu SE Saja

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Catat, Skor SLIK Jelek Tetap Bisa Dapat Kredit, Kabar Baik Buat Pejuang KPR

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
11 WNI Ditangkap Polisi Jepang
Terlibat Kasus Pembunuhan, 11 WNI Ditangkap Polisi Jepang
50 Anak Diduga Keracunan Usai Santap MBG
50 Anak Diduga Keracunan Usai Santap MBG di Sukoharjo, Begini Respon Istana
Wilayah Gempol Pasuruan Terendam Banjir
Ribuan Rumah Warga di Wilayah Gempol Pasuruan Terendam Banjir
Dewa United menurut Bojan Hodak
Menantikan Debut 2 Pemain Baru Persib Saat Duel Lawan Dewa United

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.