Kemenkes: Persiapan Layanan Kesehatan KTT ASEAN 2023 Telah Rampung

layanan kesehatan
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Persiapan sarana dan prasarana layanan kesehatan telah rampung dikerjakan untuk mendukung pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-42 ASEAN 2023 di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Hal itu dikatakan Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) RI Dante Saksono Harbuwono dalam Dialog FMB9 bertajuk Kesiapan KTT ASEAN 2023 yang diikuti secara daring di Jakarta, Jumat (5/5/2023).

“Fokus Kemenkes selama KTT ASEAN, pertama memastikan protokol kesehatan COVID-19 dan kesiapan fasilitas pelayanan kesehatan,” kata Dante.

Wamenkes juga mengatakan protokol kesehatan (prokes) yang diterapkan diantaranya berupa persyaratan vaksinasi COVID-19 dosis lengkap bagi seluruh delegasi yang hadir dengan divalidasi melalui Aplikasi SatuSehat.

Selain itu skrining kesehatan juga berlaku di pintu masuk bandara melalui pengecekan suhu tubuh oleh petugas terkait. “Kalau suhu lebih dari 37,5 derajat Celsius, untuk delegasi dilakukan RT-PCR. Untuk VIP dilakukan tata laksana pengobatan yang diperlukan,” katanya.

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) juga menganjurkan penggunaan masker di dalam ruangan selama perhelatan KTT ASEAN berlangsung dan memberlakukan syarat tes antigen bagi Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN) di Labuan Bajo dengan masa berlaku 1×24 jam serta tes PCR maksimal 3×24 jam sejak keberangkatan dari negara asal.

Terkait kesiapan fasilitas pelayanan kesehatan, Kemenkes telah menyediakan dua unit ICU mini berikut lima Klinik dan delapan tim mobile yang disiagakan di lokasi KTT ASEAN.

“Utamanya di Hotel Meruorah akan ada satu ICU mini dan satu ICU mini disimpan di Hotel Ayana. Karena para tamu VVIP akan ada di situ,” kata Wamenkes.

Sedangkan lima klinik disediakan di semua hotel yang ada di Labuan Bajo, diantaranya Hotel Ayana, Hotel Sudamala, Hotel Plataran, Hotel Puncak Waringin, dan Hotel Laprima.

Wamenkes Dante memastikan seluruh klinik tersebut siap memberikan layanan medis bagi seluruh peserta KTT ASEAN yang membutuhkan, baik keluhan COVID-19 maupun keluhan penyakit lainnya.

Alur rujukan rumah sakit telah dipersiapkan, berupa klinik statis dan mobile di RS Santo Yoseph, RSUD Komodo, dan RS Siloam. Kemenkes juga melibatkan RS swasta dan pemerintah daerah (pemda) setempat dalam memfasilitasi layanan bagi pasien dengan keluhan jantung hingga stroke.

“Kami sudah lakukan persiapan pemeriksaan kateterisasi jantung yang sedang dalam proses persiapan. Begitu terjadi serangan mendadak bisa segera ditangani,” katanya.

Wamankes mengatakan saat ini persiapan layanan jantung RSUD Komodo telah rampung 90 persen, sisanya berupa penempatan furnitur.

BACA JUGA: Basarnar Maumere Gelar Operasi SAR Khusus KTT ASEAN 2023

RSUD Komodo disiapkan untuk rujukan pasien jantung dan stroke di lantai satu. Sedangkan lantai empat dipersiapkan untuk layanan kateterisasi jantung.

“Laboratorium kateter jantung siap mulai hari ini dan peralatan VVIP sudah disiapkan di lantai empat RSUD Komodo,” ujarnya.

Puncak KTT ASEAN ke-42 diagendakan berlangsung pada 9 hingga 11 Mei 2023. Rangkaian kegiatan dimulai dengan kedatangan delegasi ke Labuan Bajo pada 6 Mei 2023.

Pada 7 hingga 8 Mei 2023 dirangkai dengan pertemuan delegasi dan Senior Officer Meeting di Hotel Meruorah Komodo, yang menjadi tempat perhelatan KTT ASEAN tahun ini.

Pada 9 Mei 2023 dibuka agenda kedatangan pimpinan negara kawasan ASEAN di Labuan Bajo yang berjumlah 13 pimpinan negara.

Agenda puncak KTT ASEAN baru dimulai pada 10–11 Mei 2023 di Hotel Meruorah dan dilanjutkan dengan makan malam dan konferensi pers.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Kurasi Mindi Gelar Bazzar UMKM
Kurasi Mindi Gelar Bazzar UMKM Guna Angkat UMKM Go Digital
Jalan Sabang
Menjelajahi Pagi di Jalan Sabang, 5 Menu Sarapan Ini Wajib Dicoba
5 Pilar Penting Penurunan Stunting
Pj Wali Kota Bandung, Ungkap 5 Pilar Penting Penurunan Stunting.
Swiss vs Italia 16 Besar EURO 2024
Bukannya Ciut, Swiss Justru Senang Duel Versus Italia di Babak 16 Besar EURO 2024
Harga Emas Antam
Hari ini Harga Emas Antam Naik Rp5.000 jadi Rp1,365 Juta per gram
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

3

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

4

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

5

BSSN Ngaku Tidak Ada Tata Kelola soal Peretasan PDN, DPR: Kebodohan!
Headline
MotoGP Belanda 2024
Drama dan Kejutan di Kualifikasi MotoGP Belanda 2024
Olimpiade Paris
Jelang Olimpiade Paris 2024, Tim Bulu Tangkis Indonesia Jalani Karantina Ketat
SYL 12 tahun penjara
Jaksa KPK Tuntut SYL 12 Tahun Penjara, Ini Hal Memberatkan dan Meringankan
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024, Vinicius Junior Bersinar