Kebangkitan Tenun Majalaya Setelah Redup Puluhan Tahun

Tenun Majalaya
(Gambar: Instagram Lestari Tenun ATBM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Bandung berupaya membangkitkan kembali popularitas produk lokal tenun Majalaya.

Dekranasda Kabupaten Bandung berupaya mengangkat kembali citra kain tenun Majalaya sebagai produk tekstil dengan desain modern, baik berupa busana maupun aksesorisnya.

Tujuannya, tak lain untuk meningkatkan minat dan kesadaran masyarakat dalam melestarikan budaya lokal serta kebangkitan ekonomi, terutama para pelaku industrinya.

Sekilas Sejarah Tenun Majalaya

Industri tekstil tradisional tenun Majalaya yang lahir dan berkembang di kawasan Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, kian meredup pasca era 60-an.

Mengutip laman kecamatanmajalaya.blogspot.com, Majalaya memiliki sejarah industri tekstil yang cukup panjang, di mana tahun 1930-an merupakan tonggak awal perkembangan industri tekstil.

Perkembangan industri tekstil ini dipelopori oleh beberapa pengusaha tekstil lokal seperti Ondjo Argadinata, H. Abdulgani, dan lainnya.

Di era tersebut juga diwarnai dengan bermunculannya industri tenun rumahan yang masih menggunakan tustel atau alat tenun bukan mesin (ATBM).

Penyebaran kegiatan menenun berlangsung cukup cepat karena tingginya persentase rumah tangga yang tidak memiliki lahan dan melakukan pertanian marginal.

Selain itu, kegiatan menenun merupakan tradisi lama, tetapi masih menjadi tipikal keterampilan perempuan kelas menengah.

Selain itu keterlibatan buruh-buruh di pabrik-pabrik tenun pada awal tahun 1930-an memberi bekal mereka untuk membuka usaha tenun sendiri.

Gerakan Dekranasda Kabupaten Bandung

Tenun Majalaya
Peragaan busana tenun Majalaya dalam Pekan Kreatif Jawa Barat 2024.

Dekranasda Kabupaten Bandung ambil bagian dalam acara Pekan Kreatif Jawa Barat, di Trans Hotel Kota Bandung pada Minggu (30/6/2024).

Bahkan Bupati Bandung, Dadang Supriatna beserta Ketua Dekranasda Kabupaten Bandung, Emma Dety Permanawaty ikut serta dalam peragaan busana dengan gaun tenun Majalaya dalam Peragaan Wastra dan Produk Unggulan Jawa Barat acara tersebut.

Bertema busana mancanegara dengan kombinasi produk tekstil khas daerah Kabupaten Bandung, Bupati Dadang dan Emma memamerkan baju bergaya Inggris.

Bupati Dadang tampil modis dengan setelan warna hitam berbahan sarung tenun Majalaya berpadu dengan topi fedora berbahan kulit berwarna senada.

Di sampingnya, Emma mengenakan gaun panjang berwarna ungu berbahan sarung tenun Majalaya yang selaras dengan lapisan kain tile. Tak lupa, topi cartwheel berwarna merah muda juga menambah kesan anggun istri bupati Bandung tersebut.

Sambil berjalan bersama, Bupati Dadang dan Emma membuktikan bahwa tenun Majalaya yang dahulu hanya sebagai sarung, kini bisa harmonis menjadi beragam busana, contohnya setelan baju untuk laki-laki maupun gaun cantik untuk perempuan.

Selain peragaan busana, acara Dekranasda Jawa Barat tersebut juga memberikan kesempatan bagi 27 kota/kabupaten di Jawa Barat untuk memamerkan produk kerajinan khasnya sebagai ajang memperkenalkan produk lokal ke masyarakat.

Pada kesempatan yang sama, Dekranasda Kabupaten Bandung turut menampilkan beragam produk mulai dari kain batik kina, sarung Majalaya, tas, hingga aksesoris seperti kalung dan bros.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
cara kerja PLTB Cirebon
PLTB Siap Dibangun, Cirebon Bak Negeri Kincir Angin: Simak Cara Kerja Pembangkit Listrik yang Memanfaatkan Tenaga Bayu Ini
drone mahasiswa ujian
Cara Unik Dosen Awasi Ujian Mahasiswa dengan Drone, yang Curang Ketar-ketir!
yuke dewa 19
Anak Kecil Tergeletak di Jalan, Diduga Tertabrak Yuke Dewa 19
hati-hati kedai jus
Cuma Ditegur 'Hati-hati' oleh Penjaga Kedai Jus, Emak-Emak Ini Malah Curiga Radikalisme!
anggaran pilkada KPU Karawang
Anggaran Pilkada KPU Karawang Rp1,19 Miliar Tak Terpakai, Ini yang Dilakukan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.