BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Bagi kamu yang suka dengan kuliner olahan kambing, kamu bisa melipir langsung ke rostoran Kambing Segar 77.
Tempatnya ada di no 4c, Ruko Blok B, Margahayu Tengah, Kec. Margahayu, Kabupaten Bandung, Jawa Barat 40225. Tempatnya sangat startegis bukan?
Pasalnya resto kambing milik Siswojo ini tidak kalah enak dengan resto olahan kambing mahal dan terkenal lainnya. Sama seperti namanya, resto ini menyajikan berbagai macam olahan kambing dengan rasa yang pas di lidah. Daging kambing diolah dengan sempura sehingga tidak bau prengus.
Menu dan Harga
Resto ini punya banyak menu yang menarik. Menunya bisa disesuaikan dengan anak-anak maupun dewasa. Selain masakan, disini juga ada daging mentah kambing yang bisa kita olah senidiri. Harganya masih cukup terjangkau oleh berbagai kalangan.
Kambing Segar 77 menyediakan berbagai masakan kambing, mulai dari persatean sampai gulai yang gurih, ada olahan sapi, olahan ayam, dan aneka minuman. Adapun menu masakan kambing tersebut seperti kambing bakar, kepala kambing, tengkleng, sate kambing, kaki kambing, gulai, sop, lada hitam, tongseng, dan rogan josh.
Menu sapi meliputi, sapi bakar, sate sapi, gulai, tengkleng sapi, tongseng, dan bagian-bagian dari sapi. Tidak hanya itu saja, ada menu ayam yang tidak kalah enak. Untuk pelengkapnya ada nasi putih, tahu goreng, tempe, emping, dan kerupuk.
Menu andalan dari resto ini adalah gulai kepala kambing yang punya cita rasa khas, daging empuk dan kuah kaldu yang kaya dengan rempahnya. Harga menu satu ini Rp. 130-240 ribu.
Lalu ada menu andalan olahan sapi yaitu Iga bakar. Porsinya besar, dagingnya sangat empuk, selain itu bumbunya juga meresap. Harga menu satu ini sekitar Rp. 185 ribu dengan porsi yang banyak.
Menu minuman juga tersedia di resto ini yaitu, lemon tea, teh poci, teh manis, teh tawar, air mineral, kopi hitam, cappucino, kopi latte, dan coklat. Harganya terjangkau, lokasinya strategis, jadi kapan mau kesini?
Jadi itu merupakan penjelasan mengenai restoran Kambing Segar 77, untuk lebih jelasnya kamu bisa mengunjungi instagram @kambingsegar77.
(Kaje/Aak)