BANDUNG, TEROPONGMEDA.ID — Kabar baik datang dari penyerang Persib Bandung, David da Silva yang sempat mengalami cedera usai tampil di laga kontra Dewa United pada pekan ke-2 Liga 1 2024/2025. Cedera yang didapat David da Silva tergolong ringan dan bisa pulih dalam waktu dekat ini.
Hal itu disampaikan langsung oleh pelatih kepala Persib Bandung, Bojan Hodak. Pria asal Kroasia itu menjelaskan David mengalami masalah pada bagian perut dan harus menjalani program pemulihan cedera terlebih dahulu.
Berdasarkan hasil pemeriksaan mendalam, cedera ini tergolong ringan karena rasa nyeri yang didapat David sangat minim. Akan tetapi tetap saja, Persib enggan terlena dengan situasi ini dan tetap memberikan program pemulihan cedera untuk David.
“David ada bersama fisioterapis. Cedera David berada di otot abdominalnya. Ini bukan cedera yang berat, dari pemeriksaan MRI rasa nyeri yang dirasakannya minimal,” ujar eks pelatih Johor Darul Takzim itu.
Seperti yang sudah diketahui sebelumnya, cedera tersebut didapat David di babak pertama kontra Dewa United. Masalah tersebut membuat Bojan terpaksa menariknya ke luar di awal babak kedua dan memasukan Mailson Lima untuk ditempatkan di sektor penyerang.
BACA JUGA: Pesan Persib Untuk Aremania Jelang Bentrok Kontra Arema FC
Meski secara kondisi mulai membaik, namun Bojan belum bisa menentukan keterlibatan David di laga kontra Arema FC. Sebab, David masih memerlukan waktu untuk jalani program pemulihan cedera dalam beberapa waktu ke depan.
Namun ia berharap David bisa segera pulih demi memperbesar peluang untuk tampil di laga kontra Arema FC. Pasalnya, tenaga penyerang asal Brasil itu sangatlah diperlukan untuk menciptakan kegaduhan di area pertahanan lawan.
“Kini kami hanya harus memantau apakah dia bisa bermain untuk pertandingan berikutnya.” tutupnya.
(RF/Usk)