Juni 2023, 55 Persen Wilayah Bali Alami Puncak Musim Kemarau

puncak musim kemarau bali
(web)

Bagikan

DENPASAR,TM.ID : KepalaBadan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah III Denpasar Cahyo Nugroho mengatakan sebanyak 55 persen wilayah di Bali mengalami puncak musim kemarau pada Juni 2023 karena jumlah curah hujan terendah dalam tiga dasarian berturut-turut.

“Prakiraan puncak musim kemarau di Bali pada Juni dan Juli 2023,” katanya di Denpasar, Selasa (23/5/2023).

BMKG membagi wilayah Bali menjadi total 20 zona musim (ZoM) berdasarkan hasil analisis data periode 30 tahun terakhir yakni 1991-2020.

Dari 20 zona musim itu, 11 zona merasakan puncak musim kemarau pada Juni 2023 atau 55 persen di wilayah Bali dan sembilan zona lainnya merasakan puncak musim kemarau pada Juli 2023 atau sekitar 45 persen.

Berdasarkan hasil analisis Stasiun Klimatologi Bali, 11 zona musim yang mengalami puncak musim kemarau pada Juni yakni zona 417 di sebagian besar Jembrana, zona 418 di Jembrana bagian barat dan Buleleng bagian barat.

Selanjutnya, zona 424 di Buleleng bagian utara, dan zona 425 di Buleleng bagian utara dan timur, Karangasem bagian utara.

Tak hanya itu, zona 427 di Bangli bagian utara dan timur dan zona 428 di Karangasem bagian timur, zona 432 di Tabanan bagian tengah, Gianyar bagian selatan dan Badung bagian tengah, zona 433 di Bangli bagian selatan, Karangasam bagian selatan, Klungkung bagian utara.

Selain itu, zona 434 di Gianyar bagian selatan, Klungkung bagian selatan, Karangasem bagian selatan

Kemudian, zona 435 yakni di Badung bagian selatan, Gianyar bagian selatan, Tabanan bagian selatan, Denpasar dan zona terakhir yakni zona 436 di Pulau Nusa Penida.

Sedangkan sembilan zona musim yang mengalami puncak kemarau pada Juli 2023 yakni di zona 419 di Jembrana bagian utara dan Buleleng bagian tengah.

Selanjutnya di zona 420 di Jembrana bagian timur dan Tabanan bagian barat, zona 421 di Buleleng bagian selatan, zona 422 di Tabanan bagian utara, Badung bagian utara, Gianyar bagian utara dan Bangli bagian tengah.

Kemudian zona 423 di Buleleng bagian tengah dan selatan, Tabanan bagian utara dan Badung bagian utara, zona 426 di Bangli bagian utara dan tengah, Karangasem bagian barat dan Buleleng bagian tenggara.

BACA JUGA: 90 Hari ke Depan, Pemkab Kapuas Tetapkan Status Siaga Bencana Karhutla

Selain itu, zona 429 di Karangasem bagian tengah, dan zona 430 di Karangasem bagian barat dan Bangli bagian selatan serta zona 431 di Tabanan bagian tengah, Badung bagian tengah dan Gianyar bagian tengah.

Meski puncak musim kemarau di Bali pada periode Juni dan Juli 2023, namun awal musim kemarau sudah terjadi mulai dasarian kedua pada Maret 2023 namun hanya di tiga zona yakni zona 428, 434 dan 436.

BMKG Wilayah III juga mencatat dibandingkan dengan rata-rata awal musim hujan periode 1991-2020, ada delapan zona yang lebih cepat (maju) terjadi musim kemarau rata-ratanya kisaran 10-20 hari atau satu hingga dua dasarian, kemudian tujuh zona diperkirakan sama dan lima zona diperkirakan mundur atau lebih lambat dari rata-ratanya kisaran 10-20 hari.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
prabowo hapus utang umkm
Prabowo Bakal Hapus Utang UMKM, OJK: Sangat Mungkin Direalisasikan
KONI Jabar Beri Penghargaan Untuk STKIP Pasundan
KONI Jabar Beri Penghargaan Untuk STKIP Pasundan Usai Menyubang 43 Emas di PON Aceh - Sumatera Utara
Pemkot Bandung Ajak Masyarakat Hingga Pondok Pesantren untuk Memilah Sampah
Pemkot Bandung Ajak Masyarakat Hingga Pondok Pesantren untuk Memilah Sampah
Cek Fakta
Cek Fakta : Pesan Berantai Minta Matikan Ponsel Demi Hindari Radiasi Kosmik
PT Angkasa Pura II pastikan Operasional bandara Berjalan Normal
WNA Pemilik ITAP dan ITAS Bisa Autogate di Bandara
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Online Disetop
Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!