Jokowi: Saya Tidak Akan Berkampanye!

jokowi resmikan tol
(Dok. Sekretariat Kabinet)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan, dirinya tidak akan kampanye pada Pemilu 2024.

Meski demikian, Jokowi menyebut dalam undang-undang seorang presiden diperbolehkan ikut kampanye.

“Yang bilang siapa? (Saya mau kampanye). Ini, ini, saya ingin menegaskan kembali pernyataan sebelumnya bahwa presiden memang diperbolehkan undang-undang untuk kampanye dan juga pernah saya tunjukkan aturan itu. Tapi, jika pertanyaannya apakah saya akan kampanye? Saya jawab tidak. Saya tidak akan berkampanye,” kata Jokowi di Batubara yang diunggah di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (7/2/2024).

Jokowi juga mengimbau masyarakat untuk berpartisipasi menyalurkan hak suaranya pada hari pencoblosan 14 Februari 2024.

“Ya saya mengimbau, mengajak kepada seluruh masyarakat, agar menggunakan hak pilihnya, datang ke TPS memberikan suara sesuai dengan pilihannya,” kata dia.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu pun kembali meminta kepada aparatur sipil negara (ASN), TNI dan Polri untuk netral.

“Kita semua harus menjaga pemilu yang damai yang jujur dan adil, menghargai hasil pemilu dan bersatu padu kembali untuk membangun Indonesia,” imbuhnya.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Chelsea
Chelsea Menang Tipis 1-0 Atas Everton di Premier League 2024/25
Real Madrid
Rudiger Mengamuk, Tiga Pilar Real Madrid Terancam Absen
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.