Jokowi Resmikan Istana Negara IKN, Prabowo Bagian Istana Garuda!

jokowi resmikan ikn
(biro pers media sekretariat presiden)

Bagikan

BANDUNG, TEROPNGMEDIA.ID — Presiden Jokowi meresmikan Istana Negara di Ibu Kota Nusantara (IKN). Peresmian tersebut dilakukan langsung di depan Istana Negara.

Peresmian diawali dengan penyerahan sertifikat elektronik yang diserahkan oleh Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono kepada Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Sertifikat tersebut berupa sertifikat hak pakai nomor 11 dengan nomor induk bidang elektronik nomor 1484 atas nama pemerintah Indonesia cq. Kementerian Sekretariat Negara dengan luas 56,87 hektare.

Dalam sambutannya, Jokowi menyebutkan bahwa hari ini hanya Istana Negara saja yang diresmikan. Untuk Istana Garuda, saat ini masih dalam proses finishing jadi belum bisa diresmikan.

Jokowi melanjutkan, nantinya Istana Garuda akan selesai dalam 1 bulan ke depan. Setelah itu akan diresmikan oleh Presiden terpilih Prabowo Subianto.

BACA JUGA: Jokowi Resmikan RS Hermina IKN, Fasilitas Bintang 5

“Sore hari ini kita akan bersama-sama meresmikan Istana Negara di Ibu kota Nusantara dan karena Istana Garuda saat ini masih dalam proses finishing dan dimungkinkan masih memakan waktu 1 bulan ke depan maka pada hari ini saya akan meresmikan Istana negara terlebih dahulu dan nanti untuk Istana Garuda akan diresmikan oleh Presiden Prabowo Subianto,” kata Jokowi, melansir YouTube Sekretariat Negara.

“Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, pada siang hari ini saya resmikan Istana Negara di Ibu Kota Nusantara,” sambungnya.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.