Jembatan Sodongkopo akan Hubungkan 5 Pantai Tercantik di Pangandaran

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil resmikan pembangunan jembatan Sodongkopo, Pangandaran, Minggu 9-7-2023.
Jembatan Sodongkopo Pangandaran mulai dibangun. (Foto: Humas Pemprov Jabar)

Bagikan

PANGANDARAN, TM.ID: Tak lama lagi akan terbentang jembatan Sodongkopo Pangandaran, Jawa Barat, yang menjadi penghubung lima pantai tercantik di sana.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil telah melakukan peletakkan batu pertama proyek Jembatan Sodongkopo Pangandaran ini, di Nusawiru, Kecamatan Cijulang, Minggu (9/7/2023).

Jembatan Sodongkopo akan menjadi penghubung garis pantai sepanjang 91 kilometer dari Pantai Batuhiu, Bojongsalawe, Nusawiru, Batukaras, dan Pantai Madasari.

Jembatan ini juga akan menjadi sarana pengakses ke Bandara Nusawiru yang selama ini aktivitas penerbangannya cukup aktif.

Gubernur Jabar Ridwan Kamil

Target rampung proyek ini pada akhir 2023 ini. Dengan demikian, masyarakat nantinya tidak akan lagi mengandalkan jembatan darurat tipe bailey yang telah dibongkar sejak Mei lalu.

“Yang tadinya ke Batukaras butuh satu jam kurang lebih, memutar, sekarang mungkin hanya 10 menit,” ujar Ridwan Kamil.

Terbangunnya jembatan ini, kata Ridwan Kamil merupakan wujud komitmen Pemdaprov Jabar guna meningkatkan konektivitas antar wilayah di Pangandaran. Dengan demikian potensi pariwisata dan ekonomi kawasan akan semakin dinamis.

Pembangunan jembatan Sodongkopo merupakan kelanjutan dari proyek jalan puluhan kilometer di Pantai Madasari yang sudah tuntas. Total Pemprov Jabar telah menganggarkan Rp72 miliar untuk infrastruktur di Pangandaran.

“Kalau tidak ada halangan bulan November – Desember Insyallah selesai,” kata Ridwan Kamil.

BACA JUGA: Tempat Wisata di Pangandaran yang Bikin Suasana Hati Adem

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
perusahaan diana potong gaji karyawan karena sholat jumat-2
MPR Desak Usut Tuntas Kasus Potong Gaji Karyawan Karena Salat Jumat
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.