Jelang Upacara HUT RI di IKN, Kominfo Perkuat Infrastruktur Telekomunikasi

Upacara HUT RI di IKN
Presiden Joko Widodo ketika meninjau pembangunan IKN. (Biro Pers Setpres)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Rencana pemerintah Indonesia untuk melaksanakan upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara semakin dimatangkan.

Salah satu fokus utama dalam persiapan ini adalah peningkatan infrastruktur telekomunikasi, mengingat masih adanya keluhan mengenai sulitnya sinyal di ibu kota baru tersebut.

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengungkapkan, saat ini di IKN sudah dibangun sebanyak 18 menara base transceiver station (BTS) untuk memperkuat jaringan telekomunikasi.

“(Jaringan telekomunikasi di IKN) sudah mantap. Jadi, ada 19 BTS di kawasan IKN itu pakai namanya BTS kamuflase, bukan seperti BTS tapi diindahkan gitu, bukan seperti BTS yang kita lihat seperti biasa. Indah pokoknya, ini nggak ketahuan kalau itu BTS,” ujar Budi di Gedung Kementerian Kominfo, dikutip Senin (5/8/2024).

BACA JUGA: Air Minum IKN Diklaim Lebih Baik dari Air Kemasan, Kok Bisa?

Budi juga menegungkapkan, kecepatan internet dan ketersediaan jaringan 5G di IKN sudah tidak perlu diragukan lagi.

“Pokoknya kencang lah, makanya cepat-cepat kalian pindah ke IKN,” kata Budi.

Terkait kapan Menkominfo Budi dan jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) Kominfo mulai bermigrasi dan berkantor di IKN, Budi menyebutkan bahwa hal tersebut tinggal menunggu perintah dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Untuk ke IKN kita tunggu perintah dari Pak Presiden kapan kita ke IKN. Yang pasti semua persiapan sudah dilakukan, termasuk upacara 17 Agustus. Ini kan upacara pertama kali dilakukan di IKN. Nanti soal berkantor, kita tunggu perintah saja, siap grak,” pungkas Budi.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
perusahaan diana potong gaji karyawan karena sholat jumat-2
MPR Desak Usut Tuntas Kasus Potong Gaji Karyawan Karena Salat Jumat
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.