Jalur Tol Sukabumi-Padalarang Sepanjang 45 Km Segera Terhubung

Jalur Tol Sukabumi-Padalarang
Ilustrasi-Kendaraan melintasi Jembatan Cikubang di Jalan Tol Cipularang KM 110, Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Jumat (26/52023) (Antara)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pemerintah Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, memastikan pembangunan Jalan Tol Sukabumi-Ciranjang dan Ciranjang-Padalarang dapat berjalan di tahun 2025. Rencana itu mendapat kepastian setelah pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menggelar konsultasi publik.

Bedasarkan laporan Antara, Kepala Dinas Perhubungan Cianjur Tedi Artiawan di Cianjur mengatakan persiapan proyek kerja sama pemerintah dan badan usaha (KPBU) pembangunan Jalan tol dimulai pada 2025.

“KPBU Jalan Tol Sukabumi-Ciranjang dan Ciranjang-Padalarang tersebut diinisiasi pusat, provinsi dan beberapa kabupaten kota yang dilalui jalan tol termasuk Cianjur,” katanya.

Jalan tol yang akan dibangun membentang mulai dari Kabupaten Sukabumi, Cianjur dan Bandung Barat. Adapun panjang masing-masing ruas jalan tol sekitar 20-25 kilometer. Pembangunan direncanakan rampung pada 2029.

Menurut Tedi, pemerintah kabupaten Cianjur berharap dengan adanya KPBU segera dilakukan peletakan batu pertama atau groundbreaking pembangunan jalan tol. Hal ini sebagai upaya mengatasi kemacetan.

“Terlebih kebutuhan yang sangat tinggi di Cianjur berkaitan dengan pertumbuhan penduduk, peningkatan arus lalu lintas, peningkatan arus ekonomi dari Cianjur ke luar menuju ke Bandung dan Jakarta ataupun sebaliknya,” kata dia.

BACA JUGA: Jalan Tol Dalam Kota Bandung Bakal Dibangun Tahun 2026

Sebelumnya Kementerian PUPR, Direktorat Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan (DJPI) mengatakan terus memperluas cakupan kerja sama pembiayaan pembangunan infrastruktur melalui skema Kerja sama Pemerintah dengan Badan Usaha.

Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur PUPR Triono Junoasmono, mengatakan pada tahun anggaran 2025 Kementerian PUPR melalui DJPI menargetkan sebanyak 34 proyek bidang PUPR akan dilaksanakan melalui skema KPBU. Di antaranya tujuh Proyek Jalan Tol sepanjang 384,1 km dengan nilai Rp 124,02 triliun yaitu Jalan Tol Ciranjang- Padalarang-Provinsi Jawa Barat.

 

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Biji buah Pepaya
Gimana Cara Konsumsi Biji Buah Pepaya?
Aion V
AION V Meluncur di GJAW 2024, Mobil EV Pertama Garansii Seumur Hidup?
Menangkap musang liar
4 Tips Cara Menangkap Musang Liar yang Aman
Wisudawan bentangkan bendera palestina
Kebebasan Berekspresi, Wisudawan Unpad Bentangkan Bendera Palestina saat Wisuda
Manfaat biji pepaya
Apakah Biji Pepaya Aman Dikonsumsi? Cek Manfaatnya
Berita Lainnya

1

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
praperadilan tom lembong ditolak
PN Jakarta Selatan Tolak Praperadilan Tom Lembong, Hakim Beberkan Alasannya
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia