Jadwal Adzan Magrib Pangandaran Hari Ini, 19 Maret 2025

Jadwal Adzan Magrib
(Pinterest)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Bagi umat muslim, bulan Ramdan merupakan bulan yang spesial untuk menjalankan ibadah puasa. Mengetahui jadwal buka puasa menjadi salah satu hal yang penting untuk memperlancar ibadah puasa. Bagi masyarakat Pangandaran, berikut adalah jadwal adzan Magrib pada Rabu (19/3/2025) sebagai tanda waktu buka puasa.

Waktu Magrib di wilayah Pangandaran dan sekitarnya, pada Rabu (19/3/2025) pukul 18.01 WIB. Ibadah sepanjang puasa Ramadan tahun ini berlangsung pada Maret 2025, akan lebih berkah jika dijalani ketertiban. Termasuk di antaranya, tertib dalam waktu sahur dan jam buka puasa.

Berikut ini adalah tabel waktu buka di wilayah Pangandaran selama bulan Ramadan.

Jadwal Buka Puasa Ramadan di Kabupaten Pangandaran

Jadwal Adzan Magrib Pangandaran
Tabel Imsak dan adzan Magrib Pangandaran

Jadwal Sholat Lima Waktu dalam Sehari

Sholat fardhu memiliki waktu-waktu yang telah ditetapkan. Setiap sholat memiliki batasan waktu tertentu yang harus dipahami oleh setiap Muslim agar dapat melaksanakannya dengan tepat.

Berikut ini pembagian waktu sholat berdasarkan berbagai sumber fikih:

1. Sholat Subuh

Waktu sholat Subuh dimulai sejak munculnya fajar shodiq hingga terbitnya matahari. Menurut Kitab Fiqh us-Sunnah karya Sayyid Sabiq, jika seseorang mendirikan satu rakaat sebelum matahari terbit, maka sholatnya tetap sah. Hal ini juga ditegaskan dalam buku Berkah Sholat Subuh Berjamaah karya Fahrur Mu’is.

2. Sholat Dzuhur

Sholat Dzuhur dimulai ketika matahari mulai tergelincir dari tengah langit hingga bayangan suatu benda sama panjang dengan bendanya. Dalam Kitab Fath al-Bari, Al-Hafidz Ibnu Hajar menjelaskan bahwa terdapat beberapa pendapat ulama terkait batas akhir waktu Dzuhur. Sebagian ulama menyebut batasnya ketika bayangan mencapai satu lengan, seperempat, atau sepertiga tinggi bayangan sesuatu yang tegak, asalkan tidak melewati waktu Ashar.

3. Sholat Ashar

Waktu sholat Ashar dimulai ketika bayangan benda sama panjang dengan bendanya. Menurut kitab Shalatul Mu’min karya Sa’id bin ‘Ali Wahf Al-Qahthani, waktu Ashar berakhir ketika matahari mulai menguning. Sedangkan dalam buku Taudhihul Adillah karya M. Syafi’i Hadzami, waktu Ashar dianggap habis saat matahari tenggelam. Namun, melaksanakan sholat saat matahari sudah menguning hukumnya makruh.

4. Sholat Magrib

Waktu sholat Magrib dimulai ketika seluruh bulatan matahari telah hilang dari cakrawala hingga syafaq (mega merah) menghilang. Hadits riwayat Muslim menjelaskan batas waktu ini dengan jelas. Selisih antara terbenamnya matahari hingga hilangnya mega merah biasanya berkisar 1 jam 25 menit hingga 1 jam 32 menit, tergantung kondisi langit.

BACA JUGA:

Cerita 1001 Malam: Kisah Abu Nawas Melihat Surga Dibalik Topinya, Apakah Real?

Cerita 1001 Malam: Kisah Abu Nawas Temukan Pencuri dengan Sebatang Tongkat

5. Sholat Isya

Sholat Isya memiliki waktu yang cukup panjang. Waktu Isya dimulai sejak hilangnya mega merah di ufuk barat hingga pertengahan malam. Dr. Sa’id bin ‘Ali bin Wahf Al-Qahthani dalam Shalatul Mu’min menyebut waktu ini sebagai jeda terpanjang sebelum masuk waktu Subuh kembali.

Menunaikan sholat tepat waktu bukan hanya kewajiban, tetapi juga menjadi cerminan kedekatan seorang hamba dengan Sang Pencipta. Semakin kita menjaga waktu sholat, semakin besar pula keberkahan yang Allah limpahkan dalam hidup kita. Mari jadikan sholat sebagai prioritas utama setiap hari.

Mengetahui jadwal adzan Magrib wilayah Pangandaran akan mempermudah masyarakat Pangandaran dalam menentukan waktu buka puasa. Selamat menjalankan ibadah puasa dan jangan lupa untuk selalu jaga kesehatan.

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
akibat-terlalu-lama-main-hp-bagi-anak
Pemerintah Terapkan PP No. 17/2025 untuk Lindungi Anak di Dunia Digital
J-Hope BTS Konser
J-Hope BTS Siap Gelar Konser Solo Perdana di Jakarta Usai Wamil
Lisa
Psikolog Ungkap Motif Lisa Mariana Klaim Ridwan Kamil Ayah Biologis Anaknya
Anak Ridwan Kamil
Pria Bernama Revelino Klaim Sebagai Ayah Biologis Anak dari Lisa Mariana, Bukan Ridwan Kamil
Inovasi siswi SMP
Dua Siswi SMP Santo Yusuf Bandung Ciptakan Inovasi Jemuran Otomatis dan Tong Sampah Sensor
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
KDM ngamuk jalan kalijati
KDM Murka Jalan Kalijati Rusak Gegara Truk Galian Tanah, Izin Dicabut!
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.