KIP Siap Terima Aduan Masyarakat Terkait Isu Transparansi Tapera

Penulis: Vini

Isu Transparansi Tapera
Isu Transparansi Tapera. (dok. RRI/Aditya Prabowo)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Komisioner Komisi Informasi Pusat (KIP), Rospita Vici Paulyn, meminta masyarakat untuk melaporkan isu transparansi informasi terkait Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera).

“Kami berharap masyarakat mempergunakan hak memperoleh informasinya ihwal kebijakan Tabungan Perumahan Rakyat atau Tapera yang belakangan menuai kritik. Dengan begitu masyarakat tidak perlu menerka-nerka soal transparansi pemerintah dalam kebijakan pemotongan gaji untuk iuran Tapera,” katanya dalam keterangan pers di Jakarta, mengutip RRI, Kamis (6/6/2024).

Vici menyatakan, KIP siap menerima pengaduan dari masyarakat untuk diperiksa lebih lanjut, jika pemerintah menolak memberikan informasi mengenai kebijakan tersebut.

Berdasarkan pengaduan tersebut, KIP akan mengadakan persidangan sengketa informasi terhadap pihak yang dilaporkan.

“Sidang sengketa informasi ini putusannya setara dengan putusan pengadilan. Selain itu, kami juga berwenang untuk memaksa pemerintah agar memberikan keterbukaan informasi kepada publik sepanjang informasi itu bersifat terbuka,” ujar Vici.

Tidak hanya itu, kata Vici, KIP juga menekankan, dalam pengawasan ini, peran masyarakat sangat dibutuhkan. Ia juga menyoroti upaya pemerintah dalam menyosialisasikan kebijakan pemotongan gaji untuk iuran Tapera.

BACA JUGA: Tapera Jadi Polemik, Pengamat Sarankan Potong Gaji Pejabat Negara Hingga Petinggi BUMN!

“Pemerintah perlu melakukan peningkatan transparansi dan akuntabilitas untuk mendapat dukungan masyarakat terkait program Tapera. Pemerintah perlu memperbaiki sistem pengelolaan dan pemanfaatan dana Tapera ini untuk mengantisipasi terjadinya korupsi,” kata Vici.

 

(Virdiya/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
f.elconfidencial
Ilia Topuria Siap Naik Kelas, Tantang Makhachev atau Oliveira di UFC 317
al azhar study tour ke paris
Siswa Al Azhar Karanganyar Study Tour ke Paris, Disdikbud Karanganyar: Tidak Masalah
Telkom University
Prodi Ilmu Komunikasi Telkom University dan Yayasan Panrita Peduli Hadirkan Program "Guru Literat AI" untuk Aktivis Pendidikan Sulawesi Selatan
jack-doohan-alpine
Oscar Piastri Dukung Jack Doohan Usai Hengkang dari Alpine
diana-shnaider
Tanpa Pelatih, Diana Shnaider Tampil Ganas di Italian Open 2025
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Perempuan Diduga Mahasiswi ITB Ditangkap Polisi Terkait Meme Prabowo-Jokowi
Headline
marc_marquez-SvUt_large
Pecahkan Rekor Lap di Le Mans, Pernyataan Marc Marquez Buat Fans Ducati Deg-degan
AC Milan
AC Milan Sukses Tekuk Bologna 3-1 di Serie A 2024/2025
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang, Empat Orang Hilang, Tiga Luka-luka
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.