Ini Sih Ngeri, Pembeli Ketoprak Kena Begal Pistol di Bekasi

Penulis: Saepul

begal pistol
foto (Instagram/@fakta.jakarta)

Bagikan

BEKASI,TM.ID: Sebuah rekaman CCTV merekam aksi begal yang dilakukan sejumlah pemuda terhadap pembeli ketoprak di daerah Bekasi Barat, Jawa Barat, Rabu (18/10/2023). Aksi pembegalan tersebut menjadi viral di media sosial.

Melihat video yang diunggah oleh akun Instagram @fakta.jakarta, terlihat pelaku begal menghampiri tukang ketoprak dan pembeli di samping jalan.

Tanpa aba-aba, mereka pun langsung menodongkan pistol kepada pembeli ketoprak.

“Seorang wanita menjadi korban begal saat sedang membeli ketoprak di Jalan Pemuda, Kranji, Bekasi Barat, Kota Bekasi, Jawa Barat, Rabu 18 Oktober 2023 pukul 00.15 WIB. Pelaku yang berjumlah lima orang, menodong korban dengan senjata api. Korban yang ketakutan, terpaksa menyerahkan sepeda motornya kepada pelaku,” tulis keterangan dalam videonya.

BACA JUGA: Viral, Momen Bajing Loncat Gondol 2 Tabung Gas Tanpa Beban

Pembeli dan penjual ketoprak terlihat ketakutan dan panik, hingga melarikan diri meninggalkan lokasi kejadian. Sontak, video viral itu menuai reaksi komentar netizen.

“Bisa saja airsofgun itu,bentuknya mirip dengan Senpi,” kata salah satu netizen.

“Remaja-remaja yang kek gini harus di bina, iya dibinasakan dari muka bumi,” sambung netizen lain.

“Nah makanya kalo ada begal ketangkep terus dikasih salam olahraga rame2 sama warga jangan ada kata stop kasihan perikemanusiaan dll. Nih liat kelakuannya kayak gini, bayangin klo jadi korbannya,” timpal netizen lagi.

 

 

(Saepul/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Anthony-Sinisuka-Ginting
Anthony Ginting Fokus Pulihkan Cedera Bahu, Belum Tentukan Waktu Comeback
Kemendag dan Pengusaha Kompak Ungkap Penyebab Banyak Supermarket Gulung Tikar
Kemendag dan Pengusaha Kompak Ungkap Penyebab Banyak Supermarket Gulung Tikar
Korlantas Polri Umumkan Hasil TAA Kecelakaan Bus ALS di Padang
Korlantas Polri Umumkan Hasil TAA Kecelakaan Bus ALS di Padang
Damkar Kabupaten Bandung Imbau Warga Waspada Tanaman Rambat
Damkar Kabupaten Bandung Imbau Warga Waspada Tanaman Rambat
Tangani Banjir di Cidawolong, Pemkab Bandung Gandeng Pengusaha
Tangani Banjir di Cidawolong, Pemkab Bandung Gandeng Pengusaha
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Perempuan Diduga Mahasiswi ITB Ditangkap Polisi Terkait Meme Prabowo-Jokowi

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
marc_marquez-SvUt_large
Pecahkan Rekor Lap di Le Mans, Pernyataan Marc Marquez Buat Fans Ducati Deg-degan
AC Milan
AC Milan Sukses Tekuk Bologna 3-1 di Serie A 2024/2025
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang, Empat Orang Hilang, Tiga Luka-luka
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.