Ini Daftar Belasan Tersangka Korupsi Tata Niaga PT Timah Tbk

daftar lengkap nama tersangka korupsi tata niaga PT Timah
Crazy Rich Helena Lim Ditetapkan Jadi Tersangka dugaan korupsi tata niaga PT Timah (Foto: RRI)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Kejaksaan Agung (Kejagung) merilis 17 tersangka korupsi tata niaga timah wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk.

Adapun penyidikan kasus dugaan korupsi tata niaga PT Timah Tbk terus bergulir di Kejagung, yang sampai sejauh ini telah menyeret nama suami Sandra Dewi, Harvey Moeis dan crazy rich PIK Helena Lim sebagai tersangka.

Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung  Ketut Sumedana menyampaikan penyidik sudah memeriksa 174 saksi dalam perkara ini dan menetapkan 17 orang tersangka.

Sandra Dewi sendiri sebagai orang terdekat Harvey Moeis telah diperiksa Tim Penyidik Kejagung dengan dicecar pertanyaan selama 5 jam pada Kamis (4/4/2024).

Dikutip dari Antara, Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) telah menetapkan 16 orang sebagai tersangka.

BACA JUGA: Jadi Saksi Kasus Korupsi Timah Sandra Dewi Tiba di Kejagung Tebar Senyum

Berikut daftar lengkap tersangka dugaan korupsi tata niaga PT Timah Tbk:

  1. SW alias AW (pengusaha tambang di Kota Pangkal Pinang, Bangka Belitung)
  2. MBG (pengusaha tambang di Kota Pangkal Pinang)
  3. HT alias ASN (Direktur Utama CV VIP)
  4. TN alias AN (Pemilik perusahaan CV VIP)
  5. MRPT alias RZ (Direktur Utama PT Timah Tbk tahun 2016-2021)
  6. EE alias EML (Direktur Keuangan PT Timah Tbk tahun 2017-2018)
  7. BY (Mantan Komisaris CV VIP)
  8. RI (Direktur Utama PT SBS)
  9. TN (Beneficial ownership CV VIP dan PT MCN)
  10. AA (Manajer Operasional tambang CV VIP)
  11. RL (General Manager PT TIN)
  12. SP (Direktur Utama PT RBT)
  13. RA (Direktur Pengembangan Usaha PT RBT)
  14. ALW (Direktur Operasional tahun 2017, 2018, 2021 serta Direktur Pengembangan Usaha tahun 2019-2020 PT Timah Tbk)
  15. Helena Lim (crazy rich Pantai Indah Kapuk/PIK selaku Manajer PT QSE
  16. Harvey Moeis (Kepanjangan tangan PT RBT)
  17. TT (pelaku perintangan penyidikan)
Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
LG Energy Solution
Batal Investasi Rp11 Triliun, LG Energy Solution Tinggalkan Indonesia, Ini Kata Pakar
Buronan triliuner
Viral! Triliuner Buka Sayembara Rp10 Juta Demi Tangkap Pria Berinisial IDP
Bunda Iffet Meninggal
Fakta Mengejutkan di Balik Kepergian Bunda Iffet, Ibu Tercinta yang Membesarkan Slank!
Ferrari 458 Spider terbakar
Susah Payah Beli Ferrari 458 Spider, Cuma Hitungan Jam Sudah Terbakar!
preman pabrik BYD subang
Masihkah Preman Ormas Gentayangan di Proyek BYD Subang? Ini Jawaban Wakil Menteri
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

4

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

5

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik
Headline
PEVS 2025
Harga Tiket dan Daftar Merek Mobil-Motor Ajang PEVS 2025, Mulai Besok!
Rieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpgRieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpg
Rieke Diah Pitaloka Bela Mbah Tupon, Lansia 68 Tahun Korban Sindikat Mafia Tanah
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.