Hilal Ramadhan 2024: Cara Kemenag Tanamkan Syiar Islam di Kalangan Gen Z

"Catch the Moon Ramadhan Kareem" Edukasi, Simulasi, dan Visualisasi Hilal Awal Ramadhan 2024 1445 H.
"Catch the Moon Ramadhan Kareem" Edukasi, Simulasi, dan Visualisasi Hilal Awal Ramadhan 1445 H. (Foto: Kemenag RI)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Kementerian Agama (Kemenag) RI melibatkan ratusan influencer menjadi kader hisab rukyat nasional dalam menyambut puasa Ramadhan 1445 H ini. Kalangan milenial dan Gen Z diedukasi terkait pemantauan hilal Ramadhan 2024.

Ditjen Bimas Islam Kemenag mengusung tema “Catch the Moon Ramadhan Kareem” sebagai bentuk Edukasi, Simulasi, dan Visualisasi Hilal Awal Ramadhan 2024 tersebut.

Dirjen Bimas Islam Kemenag, Kamaruddin Amin mengatakan, kegiatan ini diharapkan menghasilkan pemahaman di kalangan milenial dan umat Islam tentang bagaimana mekanisme Sidang Isbat penentuan awal bulan Kamariyah, terutama Ramadan, Syawal, dan Zulhijah.

Menurutnya, pemahaman tersebut diharapkan membuahkan terjadinya saling pengertian terkait dengan persoalan Hisab Rukyat.

​​​​​​​Meskipun bukan pemahaman yang mendalam, lanjut dia, setidaknya kalangan milenial mengetahui bahwa dalam Islam ada satu mekanisme dalam penentuan waktu-waktu ibadah.

BACA JUGA:Alasan Pemantauan Hilal Digunakan Sebagai Penentu Awal Bulan Syawal?

“Yang kemudian penentuan itu dilakukan menggunakan Hisab maupun Rukyat. Dengan pengetahuan itu, diharapkan kita akan memiliki semangat untuk terus menyiarkan Islam di masyarakat,” ungkap Amin, dikutip dari laman Kemenag, Sabtu (9/3/2024).

Selain itu, lanjut dia, tujuan kegiatan ini adalah untuk membangun pemahaman bersama tentang pentingnya memberi layanan kepada masyarakat terkait waktu salat, puasa, lebaran, dan ibadah lainnya yang membutuhkan ilmu Astronomi Islam.

Rangkaian kegiatan kaderisasi tim Hisab Rukyat Nasional ini juga diisi Coaching Video Pendek Moderasi Beragama bagi Pegiat Media Sosial.

Kegiatan yang dijadwalkan Jumat hingga Ahad, 8-10 Maret 2024 ini digelar di Horison Ultima Menteng Jalan Menteng Raya Nomor 33 Kebon Sirih, Menteng, Jakarta.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pelecehan dokter malang
Trauma dan Takut, Perempuan di Malang Baru Berani Speak Up Jadi Korban Pelecehan Dokter
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Resmi Cerai dari Baim Wong, Hakim Sebut Ada Perselingkuhan
Liga Champions 2024/2025
Daftar Empat Tim yang Lolos ke Semifinal Liga Champions 2024/2025
Pesan dokter kandungan garut
Oknum Dokter Kandungan Garut Buka Suara, Titip 2 Pesan ke Petugas HAM
Menu Makan Bergizi Gratis Akan Diganti Pangan Lokal, Jagung dan Sagu jadi Pilihan
Menu Makan Bergizi Gratis Akan Diganti Pangan Lokal, Jagung dan Sagu jadi Pilihan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Real Madrid vs Arsenal Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Inter Milan vs Bayern Munchen Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Meletus Kolom Abu 1 Km, Warga Dilarang Melakukan Aktivitas Apapun di Sektor Tenggara
Gunung Semeru Kembali Meletus, Warga Dilarang Melakukan Aktivitas Apapun di Sektor Tenggara
Oknum Dokter Kandungan di Garut Jadi Tersangka Kasus Pelecehan Seksual
Resmi, Oknum Dokter Kandungan di Garut Jadi Tersangka Kasus Pelecehan Seksual
Manchester United
Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot
Chelsea
Link Live Streaming Chelsea vs Legia Warsawa Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.