Hati-Hati, Ini 3 Penyebab Nekrofilia

Ilustrasi. (Freepik)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Nekrofilia merupakan perilaku seksual abnormal yang bermula dengan munculnya fantasi, dorongan, atau perilaku seksual terhadap mayat, adalah fenomena yang masih menjadi misteri di dunia psikologi. Berikut penyebab nekrofilia pada seseorang.

Meski para ahli terus mempelajari penyebab pasti penyimpangan seksual ini, beberapa faktor telah teridentifikasi sebagai pemicu perilaku nekrofilia.

1. Keinginan untuk Mengontrol

Salah satu faktor yang memicu seseorang menjadi nekrofilia adalah keinginan untuk mengontrol.

Para ahli mengatakan bahwa keinginan berhubungan dengan mayat muncul dari motif mendapatkan pasangan seks yang tidak mampu melawan.

Dalam hal ini, orang dengan nekrofilia dapat mengekspresikan secara seksual tanpa takut mengalami penolakan dan ketidaksukaan dari pasangan.

BACA JUGA : Widuri Puteri, Pemeran Sita Remaja di Film Siksa Kubur Menarik Perhatian Penonton

2. Keinginan Menjalin Hubungan Masa Lalu

Beberapa pengidap kelainan ini hanya memiliki keinginan berhubungan intim dengan mayat pasangan atau mantan pasangannya.

Munculnya hasrat ini juga bisa menunjukkan keinginan untuk kembali menjalin hubungan dengan pasangannya yang sudah meninggal.

Ini bisa berarti sebagai bentuk penolakan terhadap kenyataan bahwa pasangan mereka telah tiada.

3. Trauma Direndahkan Pasangan

Beberapa orang dengan nekrofilia memiliki pengalaman direndahkan oleh pasangan seksualnya.

Hal ini membuatnya trauma dan dengan berhubungan dengan mayat, ia ingin merasakan bahwa ia memiliki kuasa atas hal yang membuatnya dipandang rendah.

Tak jarang, pengidap kelainan ini bisa membunuh orang terlebih dahulu untuk melakukan hubungan seks dengan mayat korban.

Ini menunjukkan tingkat keparahan dari penyimpangan seksual ini, yang tidak hanya mencakup perilaku seksual abnormal tetapi juga kekerasan dan pembunuhan.

Perlu tercatat bahwa meski beberapa faktor ini dapat memicu perilaku penyimpangan seksual ini, tidak semua orang yang mengalami faktor-faktor tersebut akan menjadi nekrofilia.

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Persoalkan Ijazah Jokowi, Pengamat Sebut ada Pihak yang ingin Bangunkan Kebencian
Persoalkan Ijazah Jokowi, Pengamat Sebut ada Pihak yang ingin Bangunkan Kebencian
sirkus OCI
Kasus Pelanggaran HAM, TNI AU Bantah Sebagai Pemilik Sirkus OCI
truk buang sampah kali bekasi
Truk Kepergok Buang Sampah ke Kali Bekasi, Netizen: Harus Pidana!
Disdagin Kota Bandung Akui Harga Kepokmas Stabil di Pasaran Kota Bandung
E-Money Commuter Line
CEK FAKTA: Kartu E-Money Mandiri Tidak Bisa untuk Bayar Commuter Line KAI!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Inter Milan vs AC Milan Selain Yalla Shoot di Semifinal Coppa Italia Leg 2

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.