Hari Jadi Kota Cimahi ke-23, Siti Muntamah: Berkomitmen Dukung Program Pembangunan Tingkatkan Kualitas Hidup Masyarakat

Hari Jadi Kota Cimahi ke-23
Hari Jadi Kota Cimahi ke-23 (Tangkapan Layar Youtube Humas Cimahi)

Bagikan

CIMAHI,TEROPONGMEDIA.ID — Kota Cimahi merayakan hari jadinya yang ke-23 hari ini 21 Juni 2024 dengan penuh semangat dan optimisme. Mengusung tema “Cimahi Campernik” yang sekaligus menjadi branding kota Cimahi diambil dari Bahasa Sunda, ‘Campernik’ yang memiliki makna kecil, unik, kreatif dan menarik.

“Kota Cimahi sebagai kota eksotik yang bertetangga dengan Ibu Kota Jawa Barat, kota Bandung. Meskipun kota Kecil, Cimahi adalah Kota yang kreatif ” kata Ummi Siti Muntamah, Jumat (21/6/2024).

Sebagai wakil rakyat dari daerah pemilihan (dapil) Kota Bandung dan Cimahi, Ummi Siti Muntamah atau akrab disapa Ummi Oded selalu hadir bersama warga Cimahi untuk berkolaborasi dalam membangun kota ini menjadi lebih baik.

Sebagai anggota DPRD Jawa Barat, Ummi Oded mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian Cimahi. Dirinya berkomitmen untuk terus mendukung program-program pembangunan yang bertujuan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

“Kolaborasi yang baik antara pemerintah, masyarakat, dan berbagai pemangku kepentingan akan memastikan Cimahi berkembang lebih baik dalam mewujudkan kesejahteraan bagi warganya,” ucapnya

Tak hanya hadir sebagai wakil rakyat, Ummi Oded juga aktif dalam mendengarkan aspirasi warga Cimahi dan bekerja sama dalam mencari solusi terbaik untuk kemajuan kota ini.

Selain itu Ummi Oded juga yakin bahwa setiap langkah pembangunan harus membawa manfaat nyata bagi masyarakat.

BACA JUGA: Libatkan 312 RW, KPU Cimahi Mulai Tahapan Pilkada 2024

Di usia yang ke-23 ini, perayaan hari jadi Cimahi menjadi lebih dari sekadar perayaan tahunan. Ini adalah saat untuk merayakan pencapaian, mengenali potensi, dan berkomitmen untuk masa depan yang lebih baik.

“Dengan semangat Campernik, Cimahi terus mengukuhkan diri sebagai kota yang bersih, dan kreatif. Selamat ulang tahun yang ke-23, Kota Cimahi! Teruslah berkembang dan menjadi kebanggaan bagi warganya,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Penyelundupan Beras
Penyelundupan Ratusan Karung Beras dan Gula Pasir dari Malaysia Berhasil Digagalkan
Museum Bandar Cimanuk
Museum Bandar Cimanuk: Menyusuri Jejak Sejarah Indramayu
Sekolah Garuda dan Rakyat
Dosen Unair Soroti Perencanaan Pendirian Sekolah Rakyat dan Sekolah Garuda
Screenshot_20250427_202047_Chrome
"Indramayu Menari" Meriahkan Hari Tari Dunia
Hari Jadi Kota Depok jpg
3 Bayi Lahir di Hari Jadi Kota Depok ke-26, Dapat Kado Istimewa dari Mpok Nina
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.