Hadapi Libur Lebaran 2025, Pemkot Bandung Bakal Bentuk Satgas Pemberantas Premanisme

Pemkot Bandung Bakal Bentuk Satgas Pemberantas Premanisme
Ilustrasi-Premanisme (Istimewa)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Sebagai tindak lanjut surat edaran dari Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi. Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung bakal segera launching satuan tugas (satgas) pemberantasan premanisme di Kota Bandung.

Kepala Badan Kesbangpol Kota Bandung, Bambang Sukardi mengatakan, hal tersebut sebagai upaya untuk menghadirkan Kota Bandung yang nyaman bagi masyarakat selama momen perayaan hari raya Idulfitri.

“Intinya untuk memberikan kenyamanan agar warga masyarakat baik Kota Bandung maupun wiasata selama liburan Idulfitri, selama 2 minggu ke depan ini,” kata Bambang Sukardi, Rabu (26/3/2025).

Rencananya, launching satgas tersebut bakal dilakukan pada Kamis (27/3/2025) nanti. Bambang mengaku, hal tersebut mengacu pada tenggat waktu yang ditetapkan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar).

“Insyaallah besok rencananya kita pun akan koordinasi dan menyampaikan kepada Pak Wali Kota untuk bisa dia launchingkan. Karena hari ini di 27 kabupaten kota juga harus sudah terbentuk, dan besok harus serentak launching,” ucapnya.

BACA JUGA:

Satgas Anti-Premanisme di Karawang Targetkan Pelaku Pungli dan Intimidasi

Puluhan Wartawan Gelar Aksi Solidaritas Kecam Premanisme di Kecamatan Cibodas

Bambang pun mengatakan, untuk pihak yang tergabung ke dalam satgas pemberantasan korupsi sendiri yakni Polrestabes Bandung yang nantinya akan menduduki unsur sekretariat, satuan tugas pencegahan dan komunikasi publik, satgas intelijen, satgas penindakan, satgas rehabilitasi, dan Wali Kota Bandung beserta Forkopimda.

“Kita semuanya ingin memberikan yang terbaik buat warga masyarakat, makanya kita tindaklanjuti apa yang menjadi kebijakan Pak Gubernur bahwa itu harus kita bentuk, ya kita bentuk sesuai dengan perintah pimpinan,” ujarnya

Saat ini, pihaknya akan melakukan pertemuan dengan Wali Kota Bandung beserta Asisten Daerah (Asda) untuk pembahasan satgas pemberantas premanisme. Apabila, SK Wali Kota bakal langsung dikeluarkan menyangkut hal tersebut.

“Kita akan ada pembahasan dengan Pak Walikota, nanti Pak Asda yang akan menyampaikan secara langsung Mudah-mudahan besok sudah kita bisa gelar. Karena hari ini SK sudah harus sudah selesai diangkat tangan,” pungkasnya

(Kyy/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Penyelundupan Beras
Penyelundupan Ratusan Karung Beras dan Gula Pasir dari Malaysia Berhasil Digagalkan
Museum Bandar Cimanuk
Museum Bandar Cimanuk: Menyusuri Jejak Sejarah Indramayu
Sekolah Garuda dan Rakyat
Dosen Unair Soroti Perencanaan Pendirian Sekolah Rakyat dan Sekolah Garuda
Screenshot_20250427_202047_Chrome
"Indramayu Menari" Meriahkan Hari Tari Dunia
Hari Jadi Kota Depok jpg
3 Bayi Lahir di Hari Jadi Kota Depok ke-26, Dapat Kado Istimewa dari Mpok Nina
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.