Habib Syakur: Aksi Reuni 411 Ajang Provokasi, Bukan Gerakan Islam

aksi reuni 414
(instagram)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Inisiator Gerakan Nurani Kebangsaan (GNK), Habib Syakur Ali Mahdi Al Hamid, mengungkapkan pandangannya terkait rencana aksi reuni 411 dan reuni 212 yang digagas oleh Front Persaudaraan Islam (FPI).

Menurutnya, gerakan tersebut cenderung agenda sakit hati semata, bukan gerakan Islam.

“Bukan, itu bukan gerakan Islam. Itu gerakan provokasi umat seolah-olah bela Islam, tapi untuk bikin kemudharatan,” kata Habib Syakur, Senin, (4/11/2024).

Tidak ada unsur gerakan Islam dalam agenda Reuni 411 yang digarap oleh menantu Habib Rizieq Shihab itu.

“Islam tidak mengajarkan hasut, justru kita anti hasut. Apalagi ini gerakan murni politis sekali, karena benci pada Jokowi dan Gibran, Walaupun dibungkus dengan takbir dan labelisasi Islam, tapi umat sebaiknya tidak terpengaruh ya,” kata Habib Syakur.

Lebih lanjut, Ulama asal Malang Raya ini berharap pada Kepolisian untuk mewaspadai gerakan tersebut. Ia khawatir gerakan ini akan disusupi oleh pengasong khilafah yang dijadikan ajang untuk makar dan sebagainya.

BACA JUGA: Amankan Aksi Reuni Akbar 411, Ribuan Personel Dikerahkan

“Sempalan HTI ini kan masih existing. Mereka masih punya pemahaman jihad untuk menjadikan Indonesia sebagai negara agama, negara khilafah. Ini saya kira aparat dan intelijen wajib waspada,” katanya.

Diketahui, FPI dan sejumlah ormas sayapnya akan menggerakan Reuni Akbar 411 yang dibungkus dalam bentuk aksi unjuk rasa di Istana Kepresidenan pada Senin,(4/11/2024). Aksi ini akan dikawal oleh ribuan anggota kepolisian agar berjalan damai.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Kemendag larang jual iphone 16 dan Google pixel
Kemendag Larang Keras e-Commerce Jual Beli iPhone 16 dan Google Pixel
PHK pekerja
DPR Beri Solusi Buat 60 Ribu Pekerja yang Kena PHK Antara Januari-Oktober 2024
Gurita Raksasa
Cek Fakta: Video Gurita Raksasa Terdampar di Pantai Pasir Panjang
naturalisasi kevin diks
Rapat Raripurna DPR Setujui Naturalisasi Kevin Diks dan 2 Pesepakbola Wanita
puskes-haji
Kemenag Buka Seleksi Petugas Haji 2025 Tingkat Daerah
Berita Lainnya

1

Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!

2

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

3

Aksi Reuni 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa, Balas Dendam?

4

PP PERSIS Tegaskan Netral di Pilkada Kabupaten Bandung

5

Update, Korban Tewas Akibat Letusan Gunung Lewotobi Laki-laki Jadi 10 Orang
Headline
ikn nusantara
Jokowi 'Finish', Pembangunan akan IKN Melambat?
Pembangunan BRT
Pemkot Bandung Dorong Percepatan Pembangunan BRT
IMG_9544
Jalan Layang Pasupati Ditutup Sementara Mulai Tanggal 4 November 2024
basuki hadimuljono dilantik jadi kepala o ikn
Basuki Hadimuljono Dilantik Jadi Kepala Otorita IKN