BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, tetap menunjukkan komitmen tinggi terhadap kariernya sebagai atlet nasional.
Peringkat 5 dunia itu menegaskan bahwa agenda pelatihannya di Pelatnas Cipayung tidak akan berubah, terutama dalam persiapannya menuju All England Open World Tour Super 1000 yang akan berlangsung pada Maret 2025.
BACA JUGA:
Undur Diri dari PBSI, Herry IP Jadi Incaran Malaysia dan Tiongkok
Demi fokus ke ajang prestisius tersebut, Gregoria bahkan rela menunda rencana bulan madu bersama sang suami, Mikha Angelo.
“Mikha sangat mengerti aku. Sejak awal kami sudah berbicara mengenai kondisiku sebagai atlet nasional,” ujar Gregoria dalam siaran pers Humas PP PBSI, dikutip Sabtu (1/3/2025).
Kepala Bidang Pengembangan dan Prestasi PP PBSI, Eng Hian, memastikan bahwa persiapan Gregoria untuk Tour Eropa berjalan sesuai rencana.
“Persiapan Grego ke All England berjalan normal, sesuai komitmen yang sudah disampaikan ke pelatih,” ungkapnya.
Hal senada juga disampaikan pelatih kepala tunggal putri PP PBSI, Imam Tohari, yang menegaskan bahwa Gregoria tetap berkomitmen terhadap jadwal pelatihan tim nasional.
“Dia adalah tulang punggung tunggal putri Indonesia, dan saya berharap dia terus berada di Pelatnas untuk membimbing pemain muda,” kata Imam.
Lebih lanjut, Imam menambahkan bahwa Gregoria telah berkomitmen untuk tetap tinggal di asrama Pelatnas meski telah menikah.
(Budis)