Gelar yang Disandang Nabi Ibrahim, Salah Satunya Gelar Ulul Azmi!

gelar Ulul Azmi
(Islami)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Nabi Ibrahim adalah salah satu tokoh penting dalam sejarah agama Islam. Dalam perjalanan hidupnya, beliau terkenal dengan berbagai gelar atau julukan yang mencerminkan kepribadian dan perjuangannya yang luar biasa salah satunya gelar Ulul Azmi.

Mari kita ketahui lebih dalam lima gelar atau julukan yang menghiasi kisah Nabi Ibrahim ini. Simak dalam artikel ini untuk mengetahuinya!

Gelar Ulul Azmi

Gelar Ulul Azmi adalah gelar yang menonjol pertama dalam kisah Nabi Ibrahim. Dalam QS Al-Ahqaf: 35 dan QS Al-Azhab: 7, Nabi Ibrahim sebagai sosok yang memiliki keteguhan hati yang luar biasa.

Gelar ini diberikan atas kesabaran dan keberaniannya menghadapi tantangan. Terutama ketika menghadapi kekejaman Raja Namrud yang menentang dakwah Islam.

Abu Al-Anbiya

Selain sebagai sosok yang teguh, Nabi Ibrahim juga memiliki gelar Abu Al-Anbiya, atau bapaknya para nabi. Gelar ini ada karena dari keturunannya lahir banyak nabi besar, termasuk Nabi Muhammad SAW.

Dari keturunan Nabi Ismail dan Nabi Ishaq, terbentuklah garis keturunan para nabi yang membawa risalah ilahi kepada umat manusia.

Abu At-Tauhid

Nabi Ibrahim juga memiliki gelar Abu At-Tauhid, yang artinya bapak agama tauhid. Gelar ini mencerminkan perjuangan Nabi Ibrahim dalam menegakkan tauhid, konsep keesaan Allah yang menjadi dasar utama ajaran Islam.

Dengan keteguhan dan ketabahan, beliau berjuang untuk menyampaikan ajaran tauhid kepada umat manusia.

BACA JUGA: Kisah Singkat 5 Nabi yang Mendapat Gelar Ulul Azmi

Khalilullah

Sebagai pribadi yang begitu dekat dengan Allah SWT, Nabi Ibrahim mendapat gelar Khalilullah, yang berarti kesayangan Allah. Gelar ini mencerminkan hubungan yang erat antara Nabi Ibrahim dengan Sang Pencipta.

Keikhlasan dan ketulusan hati beliau dalam beribadah dan berjuang membuatnya menjadi kesayangan Allah.

Abu Ad-Dhaifan

Terakhir, Nabi Ibrahim mendapat julukan Abu Ad-Dhaifan, bapak para tamu. Gelar ini diberikan karena sikap dermawan dan keramahan beliau terhadap para tamu.

Nabi Ibrahim terkenal karena selalu menyambut tamu dengan tulus dan memuliakan mereka, bahkan tidak pernah makan kecuali ada tamu yang menemaninya.

 

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva