Eksekusi Kudela ke Gawang Persik Jadi Penentu Kemenangan Persija

persija vs persik menang
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll (tangkap layar YouTube Indosiar)

Bagikan

KEDIRI,TM.ID: Target Persija Jakarta menuai tren positif akirnya tercapai setelah menuai kemenangan di markas Persik Kediri dengan skor akhir 2-1 pada laga pekan ke 12 Liga 1 2023/2024.

Persija awalnya ketinggalan di babak pertama setelah Khanafi berhasil memperdayai Andritany sang penjaga gawang Persija di menit ke 35.

Memasuki babak kedua, pelatih Persija Thomas Doll memberikan menit bermain kepada Witan Sulaeman, yang cukup memberikan pengaruh positif untuk tim Macan Kemayoran.

Serangan Persija pun membuahkan hasil, di mana Firza Andika berhasil menyamakan skor menjadi 1-1.

Laga berjalan panas, yang diwarnai dengan aksi saling serang dari kedua tim.

BACA JUGA: Skor Sementara, Persik Ungguli Persija

Keberuntungpun berpihak pada tim asuh Thomas Doll ketika memasuki injurytime.

Setelah Kelly Sroyer dkk menciptakan situasi berbahaya di lini pertanahan Persija, terjadilah serangan balik yang menuju langsung ke jantung pertahanan Persik Kediri.

Di titik itulah pelanggaran fatal terjadi, ketika Witan Sulaeman dilanggar di dalam kotak penalti.

Eksekusi penalti dipercayakan pada Andrej Kudela yang berhasil mensiptakan gol kemenangan bagi tim Macan Kemayoran.

Dengan demikian target Thomas Doll pun tercapai, di mana Persija berhasil memetik kemenangan setelah lima kali pertandingan sebelumnya tak kunjung menuai hasil positif.

Laga berlangsung di Stadion Brawijaya itu membawa kepuasan tersendiri bagi Kudela dan kawan kawan meski mereka harus berjuang mati-matian untuk menaklukan tuan rumah.

Sebelumnya, Thomas Doll telah mengusung ambisi kuat untuk mencari kemenangan setelah tim asuhnya memetik imbang dalam tiga laga kandang dan kalah dalam dua laga tandang.

BACA JUGA: Bertandang ke Markas Persik Kediri Pekan Ini, Persija Punya Peluang Tambah Poin

Bertandang melawan klub berjulukan Macan Putih itu akan menjadi tantangan Persija untuk meraih tiga poin.

Thomas Doll menyebutkan bahwa dalam persiapan timnya ada beberapa hal yang dievaluasi. Salah satunya tidak melakukan kesalahan yang menyebabkan kartu merah.

“Ada beberapa detail kecil yang harus dibenahi, yaitu tidak kehilangan pemain hingga peluit berakhir. Saya rasa kartu merah yang kami terima menjadi alasan tim ini kehilangan empat poin dalam dua laga kandang terakhir,” ucap Thomas Doll, dalam konferensi pers jelang laga.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Yolla
Profil Yolla Yuliana Atlet Voli Indonesia yang Menginspirasi
film Thailand terbaru 2024
Film Thailand Terbaru 2024, Ada How To Make Millions Before Grandma Dies
SUKU BUNGA BI
Tren Suku Bunga Tinggi BI: Tantangan dan Peluang bagi Bank Mandiri
anggota DPR judi online
Nama Anggota DPR Pelaku Judi Online Bakal Ketahuan!
Puncak
5 Fakta Pembongkaran Lapak PKL di Puncak Bogor
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

3

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

BSSN Ngaku Tidak Ada Tata Kelola soal Peretasan PDN, DPR: Kebodohan!
Headline
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024, Vinicius Junior Bersinar
Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Melangkah ke Perempat Final, Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Jelang 16 Besar Euro 2024 Pemain Manchester City Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024
Legenda Kiper Timnas Italia Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024