Dulu Arogan Giliran Dituntut Bayar Restitusi Rp120 Miliar Mario Dandy Memelas ke Hakim

Penulis: Masnur

Mario Dandy, terdakwa kasus penganiayaan terhadap David Ozora. (Foto: DOk Istimewa)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID: Terdakwa Mario Dandy Satriyo yang dijerat kasus penganiayaan terhadap David Ozora terkejut ketika dirinya dibebankan membayar nilai restitusi Rp120 miliar.

Restitusi itu harus dibayarkan oleh dia kepada Crystalino David Ozora, sesuai dengan tuntutan dari Jaksa Penuntut Umum (JPU).

Mario mengaku terkejut ketika dirinya sedang membacakan nota pembelaan atau pleidoi di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (22/8/2023).

“Saya sangat terkejut ketika mendengar restitusi yang disampaikan Jaksa Penuntut Umum,” ucap Mario saat membacakan pleidoi.

BACA JUGA: JPU Tuntut Mario Dandy Si Penganiaya David Ozora 12 Tahun Bui

Mario melanjutkan, tentang pertanggungjawaban atas kerugian yang dialami David menjadi beban moral baginya. Kendati kata dia siap untuk membayar restitusi yang dibebankan kepadanya, tapi Mario meminta supaya majelis hakim bisa mempertimbangkan kembali tentang kondisi dan situasi dirinya sekarang.

“Dengan jumlah restitusi yang sangat besar tersebut, maka dengan itikad baik saya bersedia membayar restitusi sesuai dengan kemampuan dan kondisi saya, yang mana saat ini saya sedang menjalani hukuman pidana belum mempunyai penghasilan dan tidak memiliki harta apapun. Saya memohon kepada Majelis Hakim Yang Mulia agar dapat mempertimbangkan hal ini sesuai dengan kondisi saya dan hukum yang berlaku,” bebernya.

Anak dari Rafael Alun Trisambodo mantan pegawai pajak di Kementerian Keuangan yang korupsi, terkenal dengan hidup mewah dan bergelimang harta.

Mario dituntut 12 tahun penjara oleh JPU.  Dia juga dituntut membayar restitusi Rp 120 milyar lebih. Apabila tidak membayar maka diganti dengan pidana selama tujuh tahun penjara.

BACA JUGA: Pihak Agnes Gracia Desak Polisi Usut dugaan Pencabulan Mario

Jaksa menilai apa yang sudah dilakukan Mario, membuat David mengalami kerusakan pada bagian otak sampai berujung amnesia.

Pada saat kejadian berbagai fakta tentang Mario sudah naik kepermukaan public, yang dikenal dengan sikap arogannya.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
supernatural dari ariana grande
Lirik Supernatural - Ariana Grande, Viral Gegara Tren Kim Seon Ho!
jokowi psi (3)
Ketua Fraksi PSI Sebut Jokowi Patut Jadi Ketum Partainya, Meski Masih Ada Nama Kaesang!
film jalan pulang
Sinopsis Film Jalan Pulang, Siap-siap Banyak Gore!
Teja Paku Alam dan Victor Igbonefo Dapat Apresiasi, Bojan Hodak: Bukan Sekedar Keberuntungan
Teja Paku Alam dan Victor Igbonefo Dapat Apresiasi, Bojan Hodak: Bukan Sekedar Keberuntungan
Agensi Blitzway Entertainment
Resmi! Yeri Red Velvet hingga Bintang Drakor BL Gabung Agensi Blitzway Entertainment
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB

3

BREAKING NEWS: Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
TNI gagalkan narkotika
TNI AL Gagalkan Penyelundupan 1,9 Ton Narkotika Kokain dan Sabu-sabu
pelatih
Hengkang dari Pelatnas, Jojo dan Chico Tetap Setia Bela Merah Putih
Chelsea
Chelsea Menang Tipis 1-0 Atas Manchester United di Premier League 2024/2025
marc_marquez-SvUt_large
Marc Marquez Sulit Dibendung, Fabio Di Giannantonio Ungkap Hal Ini

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.