Jeruk dan Target Suara 2 Kali Lipat DPW PKS Jabar di Pemilu 2024

DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat meluncurkan program SEGER 8ENER. (Foto: Dok. PKS DPW JABAR)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kampanye buah jeruk dengan tajuk ‘Seger Bener’ yang dilakukan oleh DPW PKS Jawa Barat cukup unik.

Diungkap Ketua DPW PKS Jawa Barat, Haru Suandaru soal alasan dipilihnya buah jeruk sebagai bahan branding. Jeruk dinilai bisa dinikmati oleh semua orang dan bukanlah sebagai buah musiman.

BACA JUGA: DPW PKS Jabar Bakal Bikin Aturan yang Dukung Kinerja TKI

“Harapannya PKS bisa diterima semua pihak, tidak ada yang resisten dan asyik bersama PKS,” ungkap haru dalam keterangannya, Kamis (18/1/2024).

Dari kampanye yang menarik atensi masyarakat, Haru menginginkan target suara pileg dan pilpres di Provinsi Jawa Barat, bisa diperoleh minimal dua kali lipat dibanding periode sebelumnya.

Haru juga mengatakan, kalau ‘Seger Bener’ adalah tindak lanjut kampanye gagasan PKS soal pangan murah, kerja gampang dan sehat mudah.

Secara tegas dikatakan Haru kalau kampanye yang dijalankan mengedepankan akur, asyik hingga jujur dan adil.

“Pangan murah itu kita ambil kata kuncinya sejahtera, kemudian gampang kerja itu berdaya dan sehat mudah itu kita ambil bugar. Jadi segar, semoga dengan segar tahun politik 2024 ini tidak menjadi tegang dan menakutkan,” kata dia.

“Sehingga, semua aparat yang diberikan amanah baik untuk penyelenggara Pemilu aparat penegak hukum, pemerintahan bisa menyelenggarakan tugasnya masing-masing, tidak berpihak pada pasangan calon ataupun partai politik,” lanjutnya.

Rakyat memaknai berjalannya tahun politik sebagai pesta demokrasi. Dirinya mengatakan pada awalnya kampanye tersebut adalah gagasan pusat dengan tagline pangan murah kerja gampang dan kemudian sehat mudah.

BACA JUGA: PKS Jabar Instruksikan Kader dan Simpatisan Program ‘Seger Bener’

“Kemudian kita visualisasikan dengan kampanye branding ‘Segar Benar’ dan visualisasinya buat jeruk. Apalagi Zilenial itu enggak mau bajunya pakai logo parpol, dengan kita menggunakan tagline Seger Bener anak muda juga menjadi nyaman bersama PKS,” ucapnya.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Alvin Lapian
Alvin Lapian Comeback dengan Lagu "Berulang dan Berputar"
Viral Cewek Ngambek, Cowok Panik Transfer Rp150 Juta!
megawati palestina
Megawati Usul Dirikan KAA Jilid II, Demi Kelangsungan Palestina
Liverpool
Liverpool Tinggal Selangkah Lagi, Slot Minta Dukungan Total dari Suporter
Awasi Barang Bajakan, Kementerian UMKM Bentuk Satgas!
Awasi Barang Bajakan, Kementerian UMKM Bentuk Satgas!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Persib Bandung
Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot
santri gontor tertimpa longsor
29 Santri Gontor Tertimpa Longsor, 4 Santri Meninggal!
Patrice Evra
Dari Old Trafford ke Oktagon, Patrice Evra Siap Debut di MMA
Persib Bandung vs PSS Sleman
Prediksi Skor Persib Bandung vs PSS Sleman BRI Liga 1 2024/2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.