DPR Makin Menyala Desak MA Usut Hakim PN Surabaya yang Bebaskan Ronald Tannur

Hakim Erintuah Damanik
(Instagram/@erintuah._)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — DPR RI tak henti berupaya membongkar kasus vonis janggal Hakim Pengadilan Negeri (PN) Surabaya, yang membebaskan Gregorius Ronald Tannur atas dakwaan pembunuhan terhadap kekasihanya Dini Sera Afriyanti.

Anggota Komisi III DPR RI, Muhammad Nasir Djamil meminta Mahkamah Agung (MA) untuk membentuk Majelis Kehormatan Hakim untuk mengusut majelis Hakim PN Surabaya.

Muhammad Nasir menegaskan Majelis Kehormatan Hakim harus memeriksa para hakim PN Surabaya yang telah memutus bebas Ronald Tannur.

Untuk diketahui, Greagorius Ronald Tannur adalah anak dari Edward Tannur, seorang Anggota DPR RI Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

“Ketika vonis bebas itu kan menimbulkan kecaman, kritikan, dan juga kekhawatiran terhadap vonis tersebut. Nah harapan saya mudah-mudahan, maka Mahkamah Agung bisa membentuk Majelis Kehormatan kemudian memeriksa (hakim). Memeriksa hakim itu tentu mendalami,” tegas Nasir dalam keterangan rssmi Parlementaria, Rabu (31/7/2024).

Nasi yang merupakan politisi PKS ini menilai, Majelis Kehormatan Hakim adalah upaya untuk menjawab keresahan publik, sekaligus mengetahui akuntabilitas para hakim terkait penegakan hukum.

Ronald Tannur divonis bebas Majelis Halim PN Surabaya yang diketuai oleh Erintuah Damanik. Jejak rekam Erintuah Damanik pun kini menjadi sorotan publik atas putusan-putusan yang penah dibuatnya.

Meskipun ada kasasi, lanjut Nasir, tetapi dalam rangka menjawab keresahan publik itu, ia meminta MA untuk melakukan pemeriksaan sebagai langkah antisipasi.

“Kalau pemeriksaan Majelis Kehormatan ini ternyata ada sesuatu, maka ini akan berdampak terhadap putusan kasasi yang diajukan oleh Kejaksaan. Jadi harapan saya begitu,” tegasnya.

BACA JUGA: Bebaskan Ronald Tannur, Komisi III DPR Desak MA dan KY Periksa Hakim PN Surabaya

Lebih lanjut, Legislator Dapil Aceh II ini menerangkan berbagai upaya hukum perlu dilakukan guna memberikan kesamaan di mata hukum dan juga bisa memberikan rasa keadilan bagi korban.

“Seharusnya sejak awal, pengadilan tinggi itu memberikan perhatian,” tegasnya.

Sebab, kasus ini melibatkan anak seorang Anggota DPR RI, meskipun tidak ada kaitannya. Karena semua orang sama di depan hukum, tetapi karena Ronald Tannur adalah anak seorang Anggota DPR, maka butuh atensi.

“Agar putusannya nanti itu bisa memberikan rasa keadilan,” ujar Nasir.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
IMG_20241104_170618
Gugun Gusman Cetak Sejarah di One Pride MMA
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

3

Aksi Reuni 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa, Balas Dendam?

4

Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!

5

Update, Korban Tewas Akibat Letusan Gunung Lewotobi Laki-laki Jadi 10 Orang
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya