Diperiksa Bawaslu Kabupaten Bandung Barat Ketua PPK Malah Ambruk

Bawaslu Kabupaten Bandung Barat. (Foto: Tri)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Sidang lanjutan penanganan dugaan pelanggaran pemilu di kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bandung Barat (KBB), Selasa (5/3/2024) diwarnai insiden ambruknya terlapor Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Cisarua, Dedi Junaedi.

Dedi Junaedi saat itu tengah menjalani sidang pemeriksaan dugaan pergeseran suara calon anggota legislatif (caleg) DPR RI dari daerah pemilihan (Dapil) Jabar 2.

BACA JUGA: Peringati Hari Pers Nasional 2024 PWI KBB Santuni Anak Yatim, Arsan Latif Bilang Gini

Dedi mendadak terkulai lemas ketika akan naik tangga ke lantai 2 gedung Bawaslu. Namun baru menaiki 2 anak tangga tiba-tiba Dedi terkulai dan langsung terjatuh.

“Terlihat tubuhnya seperti bergetar kemudian mendadak terkulai lemas. Beruntung saat terjatuh tertahan tangan kanannya, tak sampai mengenai bagian kepalanya,” kata Agus Satia yang menyaksikan kejadian tersebut.

Beberapa warga yang ada ruang Bawaslu KBB kemudian membopong Dedi ke mobil untuk dibawa ke Rumah Sakit IMC di Jalan Gadobangkong.

Berdasarkan keterangan Ketua PPK Cipeundeuy, Mansyur Suryana bahwa kondisi kesehatan Dedi kurang sehat. Pasalnya dalam beberapa hari terakhir aktivitas kerja PPK meningkat.

“Pak Dedi sudah lama sakit vertigo. Sebenarnya dari kemarin pun beliau sudah sakit, badannya panas. Namun beliau tetap memaksakan diri menghadiri persidangan,” kata Mansyur.

Sidang dugaan pergeseran suara harusnya dimulai pukul 13.00 WIB. Namun sidang yang dipimpin Ketua Bawaslu KBB, Ketua Bawaslu KBB, Riza Nasrul Falah Sopandi baru digelar sekitar pukul 14.30 WIB.

BACA JUGA: Suara PSI Melonjak Naik, Pengamat: KPU dan Bawaslu Jangan Cawe-cawe

Menjelang Ashar sidang diskors sampai pukul 16.00 WIB. Namun sidang baru kembali digelar pukul 16.45 WIB yang dihadiri oleh 5 PPK selaku pihak terlapor dan pihak pelapor.

Diketahui, enam PPK yang dilaporkan adalah  Kecamatan Padalarang, Ngamprah,  Cisarua, Parongpong, Cipeundeuy dan Cikalongwetan. Diduga pergeseran suara terjadi di 350 TPS.

(Tri/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
25 Ribu Rumah Subsidi untuk Tukang Sayur hingga Ojek Disiapkan Pemerintah
Cek, 25 Ribu Rumah Subsidi untuk Tukang Sayur hingga Ojek Disiapkan Pemerintah
kasus penculikan anak
Gawat, Dalam Sebulan Kasus Anak Hilang Merajalela
Real Madrid
Kontrak Baru Belum Jelas, Nasib Vinicius Junior di Real Madrid Masih Abu-abu
Suar Mahasiswa Awards 2025
Apa Itu Suar Mahasiswa Awards 2025?
daftar pekerja PPSU-1
Lebihi Batas Kuota, Pendaftar PPSU DKI Tembus 7.000 Orang!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo

5

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.