Didik Nini Thowok Ungkap Bangun Karakter Generasi Muda Indonesia

Didik Nini Thowok
(Instagram/@didikninithowok)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Maestro tari Didik Nini Thowok menekankan pentingnya menanamkan kecintaan seni budaya kepada generasi muda Indonesia. Hal ini Didik sampaikan dalam acara seni budaya di Hotel Sahid Lippo Cikarang.

Bersama seniman Eyang Anjar, Disbudpora Kabupaten Bekasi, dan Wakil Presiden Direktur PT Sahid Cikarang Internasional, Wiryanti Sukamdani.

Didik Nini Thowok menilai, bukan berarti generasi muda tidak mencintai seni budaya, melainkan kurangnya pemahaman akan kekayaan kultur bangsa. Sistem pendidikan, menurutnya, memegang peranan penting dalam membentuk kesadaran ini.

Ia membandingkan sistem pendidikan di Jepang yang lebih dulu membentuk karakter dan attitude sebelum materi pelajaran kompleks, berbeda dengan Indonesia. Ia menekankan pentingnya menanamkan tata krama sejak dini sebagai fondasi karakter.

“Seni budaya, jika ditanamkan sejak kecil melalui pemahaman etika, akan mampu menciptakan olah rasa, meski tidak harus menjadi seniman,” ujar Didik.

BACA JUGA : Alasan Penting Wajib Olah Rasa dalam Pertunjukan Seni Peran

Ia juga berpesan kepada seniman muda agar terus menggali potensi dengan belajar melalui pakem yang benar, berkreasi secara kreatif dalam komunitas, dan mempertahankan keguyuban dengan nilai-nilai seni budaya.

Seniman Bekasi, Eyang Anjar, turut mengajak generasi muda untuk memajukan kesenian demi membangun generasi emas Indonesia. Ia menekankan pentingnya budaya sebagai identitas bangsa, dan mengapresiasi peran pemerintah daerah Kabupaten Bekasi dalam pelestarian budaya.

Prestasi Kabupaten Bekasi dalam lomba tari klasik Sunda tingkat nasional (2022) dan perannya sebagai koordinator Jawa Barat di Istana Negara (2023) menjadi bukti nyata upaya pelestarian budaya.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Windy 'Idol'
Windy 'Idol' Menangis di KPK: Saya Pengen Punya Masa Depan
Suar Mahasiswa Awards
Roadshow Perdana Suar Mahasiswa Awards 2025 Disambut Antusias di UHS
KECURANGAN UTBK SNBT 2025-1
Peserta UTBK SNBT Ketahuan Pasang Kamera di Behel Gigi Sampai Kuku, Panitia SNPMB Buka Suara
KECURANGAN UTBK SNBT 2025
2 Hari UTBK-SNBT 2025, Panitia SNPMB Temukan 14 Kecurangan
KPU PSU
KPU Beri Pesan Khusus untuk Calon yang Kalah pada PSU!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.