Cek, Ternyata Segini Biaya Klaim Asuransi Mobil Lecet

Klaim Asuransi mobil-3
(Dunia Fintech)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Meski terlihat sepele, mobil yang lecet juga dapat mengganggu penampilan kendaraan kesayanganmu, terlebih jika lecet yang dialami merupakan lecet dalam dan membutuhkan penanganan serta biaya yang lebih besar.

Jika telah terdaftar dalam suatu produk asuransi mobil jenis All Risk dan ingin mengajukan klaim atas risiko kerugian yang dialami, maka kamu akan dikenakan biaya OR asuransi mobil ketika semua berkas dan proses pengajuan klaim selesai.

Biaya Klaim

Lalu, berapakah biaya atau harga klaim asuransi mobil lecet? Biaya deductible pada dasarnya cukup bervariasi, tergantung dari premi asuransi. Semakin besar premi asuransi, maka akan semakin rendah biaya deductible-nya begitu pun sebaliknya.

Hal ini ada dalam Surat Edaran Otoritas Jasa Keuangan Nomor 6/SEOJK.06/2017 tentang Penetapan Tarif Premi atau Kontribusi pada Lini Usaha Harta Benda dan Asuransi Kendaraan Bermotor tahun 2017.

Biaya deductible atau OR memiliki ketentuan sebagai berikut:

  • Perusahaan asuransi dapat memberlakukan ketentuan biaya Own Risk minimum sebesar Rp300 ribu per kejadian;
  • Pada kendaraan bermotor jenis roda dua, biaya Own Risk atau deductible minimum sebesar Rp150 ribu per kejadian.

BACA JUGA: Apa Bisa Klaim Asuransi Mobil Karena Kesalahan Sendiri?

Ketentuan Biaya

Berikut beberapa ketentuan yang perlu pemegang asuransi mobil perhatikan saat akan membayar biaya klaim tersebut:

  • Biaya klaim deductible atau Own Risk wajib pemegang asuransi bayar setiap kali akan mengajukan klaim;
  • Biaya deductible atau Own Risk hanya dibayarkan pada klaim asuransi kerusakan fisik (tidak berlaku untuk kerugian bersifat non fisik seperti tuntutan hukum).

Ketentuan biaya klaim asuransi mobil ini umumnya tercantum dalam polis asuransi. Berikut adalah beberapa hal terkait ketentuan biaya  yang perlu kamu ketahui dan perhatikan:

1. Pembayaran Biaya Deductible

Pada polis asuransi, umumnya biaya deductible atau Own Risk tertulis dengan tambahan kalimat per anyone accident atau dibayarkan per kejadian atau risiko. Jika pengajuan klaim asuransi untuk dua kejadian, maka nasabah harus membayar dua kali biaya deductible.

2. Besaran Biaya Deductible

Sebagaimana yang terdapat dalam OJK dalam surat edaran Nomor 6/SEOJK.06/2017, bahwa biaya OR asuransi mobil untuk klaim perbaikan yaitu minimum sebesar Rp300 ribu per kejadian.

3. Metode Pembayaran

Umumnya, cara pembayaran biayanya menggunakan sistem pemotongan dari uang pertanggungan yang pihak asuransi berikan.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
LG Energy Solution
Batal Investasi Rp11 Triliun, LG Energy Solution Tinggalkan Indonesia, Ini Kata Pakar
Buronan triliuner
Viral! Triliuner Buka Sayembara Rp10 Juta Demi Tangkap Pria Berinisial IDP
Bunda Iffet Meninggal
Fakta Mengejutkan di Balik Kepergian Bunda Iffet, Ibu Tercinta yang Membesarkan Slank!
Ferrari 458 Spider terbakar
Susah Payah Beli Ferrari 458 Spider, Cuma Hitungan Jam Sudah Terbakar!
preman pabrik BYD subang
Masihkah Preman Ormas Gentayangan di Proyek BYD Subang? Ini Jawaban Wakil Menteri
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

4

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

5

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
Headline
PEVS 2025
Harga Tiket dan Daftar Merek Mobil-Motor Ajang PEVS 2025, Mulai Besok!
Rieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpgRieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpg
Rieke Diah Pitaloka Bela Mbah Tupon, Lansia 68 Tahun Korban Sindikat Mafia Tanah
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.