CEK FAKTA: Roy Suryo Ditahan karena Ijazah Palsu Jokowi

Penulis: hafidah

Ijazah Palsu Jokowi
CEK FAKTA: Roy Suryo Ditahan karena Ijazah Palsu Jokowi (facebook)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Media sosial kembali dihebohkan dengan beredarnya sebuah video di YouTube yang menyebut Roy Suryo ditahan usai sidang pembuktian kasus ijazah palsu mantan Presiden Jokowi.

Dalam video tersebut, tampak Roy Suryo mengenakan rompi tahanan berwarna merah, seolah menjadi bukti penahanannya. Tapi apakah benar demikian?

Narasi dalam unggahan tersebut berbunyi:

“Berita hari ini akhirnya Roy Suryo ditahan setelah sidang pembuktian kasus ijazah palsu Pak Jokowi.
Ternyata ada unsur dendam!! Roy Suryo dan komplotannya. Makanya jangan melawan orang diam dan sabar!!!”

Sekilas, narasi ini memang mengundang perhatian dan menggiring opini publik. Namun faktanya, informasi tersebut tidak sesuai dengan kenyataan. Unggahan itu menggunakan foto lama yang diambil saat Roy Suryo menjalani proses hukum dalam kasus berbeda.

Baca Juga:

CEK FAKTA: Link Lowongan Kerja Koperasi Desa Merah Putih

CEK FAKTA: Rocky Gerung Divonis 20 Tahun Penjara

Hasil Penelusuran Cek Fakta

Melalui penelusuran visual dengan Google Reverse Image, foto Roy Suryo yang mengenakan rompi merah itu ternyata berasal dari tahun 2022. Foto tersebut identik dengan gambar yang dipublikasikan dalam artikel Kompas berjudul “Akhir Kasus Meme Stupa Mirip Jokowi, Roy Suryo Divonis 9 Bulan Penjara.”

Dalam artikel tersebut dijelaskan bahwa Roy Suryo divonis 9 bulan penjara oleh Pengadilan Negeri Jakarta Barat pada 28 Desember 2022. Putusan itu terkait unggahan meme stupa Candi Borobudur yang diedit menyerupai Presiden Jokowi.

Ia dinyatakan bersalah karena menyebarkan informasi yang mengandung unsur kebencian berdasarkan SARA.

Ia dinyatakan bersalah karena dengan sengaja dan tanpa hak menyebarkan informasi yang bertujuan menimbulkan kebencian atau permusuhan terhadap individu maupun kelompok masyarakat tertentu berdasarkan suku, ras, agama, dan antargolongan (SARA).

Dengan demikian, dapat dipastikan bahwa foto yang beredar dalam unggahan video tersebut bukan merupakan foto terkini, dan sama sekali tidak berkaitan dengan tuduhan ijazah palsu Presiden Jokowi.

Terkait kasus tuduhan ijazah palsu yang saat ini sedang ramai diperbincangkan, Roy Suryo memang turut dimintai klarifikasi oleh penyidik. Ia hadir memenuhi undangan Polda Metro Jaya dan menjalani pemeriksaan pada Kamis (15/5). Dalam kesempatan itu, mantan Menteri Pemuda dan Olahraga tersebut menjawab 24 pertanyaan dari pihak kepolisian.

Dari sini, publik diingatkan agar lebih bijak dalam mengonsumsi informasi di media sosial. Di era digital seperti sekarang, hoaks bisa menyebar cepat hanya lewat satu unggahan. Maka penting bagi siapa pun, termasuk generasi muda, untuk selalu cek fakta sebelum ikut menyebarkan informasi.

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Rachel Vennya
Okin Janji Gak Selingkuh Lagi Kalau Balikan Sama Rachel Vennya 
survei mobil listrik
Survei Masih Banyak yang Ogah Beli Mobil Listrik, Bukan hanya soal SPKLU!
Polda Jawa Barat Tetapkan 7 Tersangka Perusakan Villa Retret di Sukabumi
Polda Jawa Barat Tetapkan 7 Tersangka Perusakan Villa Retret di Sukabumi
mobil listrik terbaru
Bocoran Mobil Listrik Terbaru VinFast, Model SUV dengan Tenaga Melimpah!
Beras SPHP
Beras SPHP Dioplos dan Dijual Jadi Beras Premium, Negara Rugi Rp2 Triliun
Berita Lainnya

1

Remu Suzumori Masuk Daftar 7 Aktris Paling Sukses di Jepang

2

Cek! Kisi-kisi Ujian Tes Terstandar SPMB Jabar 2025

3

Gold's Gym Mendadak Tutup Hampir Seluruh Cabang, Member Tuntut Refund Rp4,4 Miliar!

4

Pay Per View Byon Combat: Meninjau Salah Satu Konsep Bisnis Heart dan Hub Combat Sport Asia 

5

12.707 Pendaftar! Beasiswa Aperti BUMN Buka Jalan bagi Mahasiswa Berprestasi Seluruh Indonesia
Headline
CD album virgin lorde
CD Album 'Virgin' Lorde Bikin Pusing Penggemar, Estetik Tapi Gagal!
Pajak Olahraga Jakarta
Puluhan Jenis Olahraga di Jakarta Kena Pajak 10 Persen, Ini Daftarnya
Gunung Tangkuban Parahu - Dok Badan Geologi
Gunung Tangkuban Parahu Catat 130 Gempa dalam Sehari
Susi Air Terbang Lagi, Husein Mulai Hidup, Farhan Siapkan Strategi Rute Baru Hingga Jet Kembali
Susi Air Terbang Lagi, Husein Mulai Hidup, Farhan Siapkan Strategi Rute Baru Hingga Jet Kembali

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.