Braga Beken Dipastikan Bakal Tetap Berlangsung pada 17 Agustus 2024

Braga Beken Ditiadakan Selama Libur Nataru
Jam di Jalan Braga Kota Bandung (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung pastikan pelaksanaan Braga Bebas Kendaraan (Beken) tetap dilaksanakan pada hari Sabtu, 17 Agustus 2024. Meski bertepatan dengan peringatan HUT RI ke-79, program Braga Beken tetap dilaksanakan seperti biasa.

“Jadi untuk Braga Beken tetap dilaksanakan saat peringatan HUT RI ke-79 Sabtu mendatang. Jadi masyarakat tetap mengikuti aturan yang biasa diberlakukan saat akhir pekan di kawasan Jalan Braga yaitu bebas kendaraan,” ujar Plh Kadishub Kota Bandung, Asep Kuswara, Kamis (15/8/2024).

Selain itu, Asep juga memastikan tak ada pengalihan arus yang signifikan saat peringatan 17 Agustus. Terkecuali bakal adanya penutupan sementara di dua titik yaitu Simpang Dago Cikapayang dan Simpang Lima untuk pelaksanaan Kirab Bendera bertajuk ‘3 Menit Untuk Indonesia’.

“Untuk pengalihan arus kita pastikan tidak ada yang signifikan. Paling hanya pemberhentian di dua titik Simpang selama tiga menit. Selebihnya arus lalu lintas kembali seperti biasa,” ucapnya

Asep pun mengimbau kepada masyarakat agar tidak mengadakan acara peringatan HUT RI ke-79 yang berpotensi mengganggu arus lalu lintas. Hal tersebut demi kenyamanan seluruh masyarakat pengguna jalan.

“Silahkan untuk melakukan perayaan HUT RI, namun diperhatikan agar tidak mengganggu kenyamanan pengendara seperti mengadakan acara yang mengganggu arus lalu lintas. Juga agar mengurus perizinan bagi masyarakat yang akan mengadakan acara ke pihak terkait seperti kepolisian,” ujarnya.

BACA JUGA: Cara Naik Bandros Braga Night History, Cek Dulu!

Sebagai Informasi, Kota Bandung bakal melaksanakan upacara peringatan HUT RI ke-79 di beberapa titik. Mulai dari Lapangan Gasibu hingga Taman Balai Kota Bandung yang dijadwalkan bakal menggelar upacara kenaikan bendera merah putih.

Lapangan Gasibu pun telah dilakukan penutupan sejak 12 Agustus 2024 untuk persiapan venue upacara HUT RI ke-79 pada Sabtu, 17 Agustus 2024 mendatang.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
1972564
Montoya: Sergio Perez dan Zhou Guanyu Pilihan Ideal untuk Cadillac di F1 2026
c (3)
Novak Djokovic Isyaratkan Madrid Open 2025 Jadi Penampilan Terakhirnya
Ester Nurumi Tri Wardoyo
Piala Sudirman 2025, Indonesia Menang Telak 5-0 atas Inggris
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 28 April 2025
Pencarian anak hilang
Gegara CCTV Rusak, Pencarian Anak Hilang di Pesanggrahan Jaksel Terhambat
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
alex-marquez-di-sprint-race-motogp-spanyol-2025-foto-gresini-znfc
Alex Marquez Raih Kemenangan Perdana MotoGP, Ukir Sejarah Keluarga di Jerez
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-25
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.