Bojan Hodak: Satu Pemain Cedera Usai Jalani Sesi Gim Internal Tertutup

pelatih persib bojan hodak
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak. (RF/Teropongmedia.id)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Persib Bandung telah menyelesaikan sesi gim internal di Stadion Sidolig, Kota Bandung pada Kamis, 18 Januari 2024. Sesi gim internal yang berakhir dengan skor 4-1 untuk kemenangan tim putih tersebut sengaja digelar tertutup.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mengatakan sesi gim internal tersebut memang lebih fokus terhadap pemeriksaan fisik para pemainnya.

Pasalnya hasil dari sesi latihan dalam dua pekan terakhir harus tetap diuji melalui pertandingan berintensitas tinggi.

“Kemarin kami menguji tingkat kebugarannya, sejauh mana mereka berlari dan seberapa jauh mereka berlari dengan intesitas yang tinggi,” tutur pria berusia 52 tahun tersebut saat ditemui usai memimpin latihan di Stadion Sidolig, Kota Bandung.

Sayangnya sesi gim internal tersebut harus dibayar mahal dengan cederanya Abdul Aziz. Tak hanya itu terdapat pula dua pemain yang mengalami gangguan kesehatan seperti Febri Hariyadi dan Sheva Sanggasi.

BACA JUGA: Adzikry Dilirik Bojan Hodak Gabung Tim Senior Persib

“Hari ini hanya Aziz yang mengalami cedera lalu Febri dan Sheva sakit, sisanya oke,” tambah Bojan.

Tingginya intensitas sesi gim internal tersebut juga memaksa Bojan untuk menurunkan program latihan pada pagi ini. Sehingga ia hanya memberikan waktu selama satu jam untuk berlatih dan hanya menjalankan program pemulihan kondisi kebugaran.

“Semuanya secara fisik tidak terlalu bagus setelah game, jadi hari ini lebih para recovery,” ujar pria asal Kroasia tersebut.

Meski sesi gim internal tersebut terbilang berat, namun ia senang melihat gestur anak asuhnya yang terlihat bahagia.

Ia yakin gestur tersebut bisa menjadi modal berharga Persib untuk terus mempersiapkan timnya jelang hadapi Persis Solo.

“Atmosfernya menyenangkan dan semua bersenang-senang, suasananya bagus dan itu yang terpenting.” tutup Bojan.

(RF/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Selancar di Pantai Indonesia
6 Pantai di Indonesia dengan Ombak Terbaik untuk Selancar
Kelenteng Welahan Jepara
5 Fakta Menarik Kelenteng Welahan di Jepara
Jenis papan selancar
Pemula Wajib Tahu! Ini 5 Jenis Papan Selancar Buat Hobi Surfing
Desain grafis dan akuntansi
Pekerjaan Desain Grafis dan Akuntansi Diprediksi Lenyap di Tahun 2030
harun masiku
KPK Belum Juga Berhasil Temukan Harun Masiku

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

5

Ingat! ASN Minta Pindah Sebelum 10 Tahun Akan Dianggap Mengundurkan Diri
Headline
034383500_1436196449-Emilia_Contessa
Legenda Musik Indonesia Emilia Contessa Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90, Al Ittihadiyah Bentuk Pemuda Jadi Calon Pemimpin Melalui Pengembangan Masjid di Indonesia
Screenshot_20250127_153906_Chrome
Lawatan ke Malaysia, Presiden Prabowo Mendapat Penghargaan Darjah Kerabat Johor Yang Amat Dihormati Pangkat Pertama

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.