BNN Bongkar Kasus Narkoba Oknum DPRD Pekalongan

DPRD Pekalongan
BNN Batang ungkap kasus narkoba libatkan anggota DPRD Pekalongan. (Antara)

Bagikan

PEKALONGAN,TM.ID: Badan Narkotika Nasional (BNN) mengungkap kasus penggunaan narkoba jenis sabu yang menjerat seorang oknum anggota DPRD Pekalongan dan seorang pensiunan aparatur sipil negara (ASN).

Kepala BNN Kabupaten Batang, Khrisna Anggara mengatakan, terungkapnya kasus tersebut berawal adanya informasi dari masyarakat yang curiga adanya transaksi narkoba di Jalan Maninjau Kota Pekalongan.

“Informasi tersebut, kemudian ditindaklanjuti oleh petugas BNN dengan melakukan penyelidikan serta penangkapan seorang pensiunan ASN berinisial UBS (63) pada Sabtu (28/1) sekitar pukul 23.00 WIB,” kata dia

Dari hasil penangkapan pelaku pertama, kata dia, BNN kemudian melakukan pemeriksaan pada handphone milik UBS dan menemukan bukti percakapan yang mengarah adanya transaksi narkoba.

BACA JUGA: Polisi Terjunkan Ribuan Personel Kosongkan Banana Inn Bandung

“Berdasar hasil penelusuran petunjuk tersebut, kami menemukan sebuah paket plastik klip bening berisi narkotika jenis sabu yang dilapisi dengan lakban hitam yang ditutupi pecahan genteng di bagian sudut tembok,” katanya.

Khrisna yang didampingi Kepala Bidang Pemberantasan BNN Jawa Tengah Kombes Arief Dimjati mengatakan, dari hasil penemuan barang bukti berupa 0,50 gram sabu itu, pihaknya kemudian melakukan interogasi awal pada USB.

Berdasar hasil keterangan tersangka USB, kata dia, bahwa paket sabu seberat 0,50 gram itu adalah pesanan dari seorang oknum anggota DPRD Kota Pekalongan yang berinisial JZ (53) pada Minggu (29/1) sekitar pukul 01.30 WIB.

Tersangka akan dikenai Pasal 132 ayat 1 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman maksimal 20 tahun penjara.

 

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
barcode pertamina solar subsidi (
Cara Daftar Barcode Pertamina untuk Beli Solar Subsidi
TikTok gift
Ini Harga Gift Paus di TikTok dan Cara Menggunakan Fiturnya
Puncak
Destinasi Wisata Instagramable di Puncak Bogor yang Wajib Dikunjungi
Kanada Melaju Keperempat Final Copa America 2024
Imbang dengan Chile, Kanada Melaju Keperempat Final Temani Argentina di Copa America 2024
makan apa malam ini
Makan Apa Malam Ini? Ini Jawabannya!
Berita Lainnya

1

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

4

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final

5

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak
Headline
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2023
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Chile Vs Kanada Copa America 2024
Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final