Berita Duka, Pam Pam Personel Shaggydog Tutup Usia!

Pam Pam Personel Shaggydog Tutup Usia
(Instagram @Shaggydog)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kabar duka datang dari panggung musik Tanah Air. Salah satu personel Shaggydog, Danar Dono Dwi K atau lebih dikenal Pam Pam meninggal dunia. Diketahui Pam pam meninggal dunia akibat serangan jantung.

Berita duka ini disampaikan di unggahan akun resmi band asal Jogja tersebut, pada Senin,(10/6/2024) malam. Pada unggahan itu, terdapat ucapan selamat jalan untuk mendiang.

“Selamat jalan Pam-Pam, kami akan merindukan solo saxophone serta canda tawamu. Sampai kapanpun kamu akan selalu ada di hati kami semua. Semoga segala kebaikanmu, selalu sertaimu. Rest in Love @saxarepmu,” kata akun instagram @shaggydogjogja.

Berita meninggalnya Pam Pam menyebar cepat melalui media sosial. Banyak penggemar yang mengungkapkan rasa duka cita. Ucapan belasungkawa tersebut membanjiri akun media sosial resmi Shaggydog.

“Turut berduka untuk mas pampam, semoga keluarga dan kerabat kuat dan sabar,” tulis Jefri Nichol.

“Selamat Jalan Pampam.. Beristirahatlah dalam damai,” tulis netizen.

“Turut belasungkawa, doa terbaik untuk Alm Mas Pam Pam,” tambah lainnya.

Shaggydog merupakan grup musik yang berdiri sejak tahun 1997 di Yogyakarta. Band aliran ska ini menjadi salah satu unit cukup berpengaruh di kancah musik Indonesia. Pam Pam, merupakan salah satu anggota pendiri, dia memainkan peran penting dalam keberhasilan band ini.

BACA JUGA: Berita Duka, Artis Senior Kiki Fatmala Tutup Usia

Dengan gaya musik yang enerjik dan lirik yang penuh semangat, Shaggydog berhasil menarik perhatian banyak penggemar musik dari berbagai kalangan

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Klasemen PSBS Biak
Debutan Liga 1 Masuk 10 Besar Klasemen, PSBS Jadi Ancaman Tim Papan Atas
Masa tenang pilkada 2024
Sambut Masa Tenang Pilkada, RK Pilih Wisata Kuliner Bareng Istri
Erick Thohir Maarten Paes
Momen Erick Thohir "Ngedate" Bareng Maarten Paes di Bali
diabetes anak
Marak Kasus Diabetes pada Anak, Kemenkes Ambil Langkah Ini
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju, ABK Indonesia Belum Ditemukan
Atletico Madrid Naik Peringkat Dua
Tekuk Perlawanan Alaves 2-1 Atletico Madrid Naik Peringkat Dua