Berdampak Serius, Pemerintah Diminta Tidak Perpanjang Ekspor Tambang Freeport

izin tambang PT Freeport Indonesia
(Dok. PT Freeport Indonesia)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Presiden Direktur PT Freeport Indonesia (PTFI) Tony Wenas mengatakan, PTFI akan merampungkan pembangunan fasilitas pengolahan dan pemurnian (smelter) konsentrat tembaga yang berlokasi di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) JIIPE, Gresik, Jawa Timur.

Pabrik tersebut dikabarkan bakal menjadi single line atau satu jalur terbesar di dunia, yang mampu mengolah konsentrat tembaga sebanyak 1,7 juta ton per tahun dan memproduksi 600 ribu ton katoda tembaga per tahun.

Tony menyebut, apabila pemerintah tidak memberikan persetujuan perpanjangan izin ekspor konsentrat tembaga hingga smelter baru perusahaan bisa beroperasi 100 persen, maka hal tersebut tidak hanya akan berdampak pada produksi PTFI, melainkan juga berdampak pada potensi menurunnya penerimaan negara.

BACA JUGA:

Menanggapi hal itu, mantan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Arief Poyuono, menilai bahwa berdasarkan Undang-Undang No.3 tahun 2020 tentang Pertambangan Mineral dan Batu Bara (UU Minerba) pemerintah melarang ekspor mineral mentah setelah 10 Juni 2023

“Jangan ada perusahaan tambang yang dikasi perpanjangan ekspor mineral mentah setelah Juni 2023 , sekalipun itu PT Freeport Indonesia (PTFI) karena akan menganggu proses hilirisasi pertambangan yang rencana turunan dari produk smelter tambang seperti tembaga dan nikel akan beralih industri-industri turunan berupa mobil listrik dan lain – lain yang akan memberikan dampak pemasukan bagi negara dan lapangan kerja baru bagi masyarakat,” kata Arief Poyuono dalam keterangannya, Rabu (27/3/2024).

Arief menegaskan, jika terjadi perpanjangan ekspor mineral mentah artinya pemerintah sendiri tidak berkomitmen dengan program hilirisasi di sektor tambang.

“Karena itu pemerintah harus tegas untuk menolak izin perpanjangan ekspor mineral mentah sesuai dengan perintah UU minerba ,” ungkapnya.

(Agus/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Chelsea
Chelsea Menang Tipis 1-0 Atas Everton di Premier League 2024/25
Real Madrid
Rudiger Mengamuk, Tiga Pilar Real Madrid Terancam Absen
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.